Erdogan: Kami Tidak Akan Menyerah Lawan Terorisme

Jum'at, 31 Juli 2015 - 16:44 WIB
Erdogan: Kami Tidak Akan Menyerah Lawan Terorisme
Erdogan: Kami Tidak Akan Menyerah Lawan Terorisme
A A A
JAKARTA - Perdana Menteri Turki Recep Tayyip Erdogan menegaskan bahwa pihaknya tidak akan menyerah untuk melakukan perlawanan terhadap terorisme. Hal tersebut diutarakan Erdogan ketika memberikan kuliah umum di Lemanahas, Jakarta pada Jumat (31/7/2015).

Erdogan mengatakan, negaranya tidak pernah mempermasalahkan jika tidak ada negara lain yang berusaha membantu mereka memerangi terorisme. Dirinya yakin, dengan kekampuan sendiri Turki akan bisa mengalahakan kelompok teror yang selalu menebar teror terhadap Turki.

"Kami telah melakukan sebagian besar tindakan kami dengan kemampuan kami sendiri. Meskipun hal ini masih menjadi masalah di beberapa negara yang masih menahan diri dari saling berbagi informasi intelijen mengenai terorisme," kata Erdogan.

"Bahkan jika kami ditinggalkan sendirian, kami akan terus dan melakukan perjuangan sampai titik darah penghabisan untuk melawan terorisme dan teroris itu," sambung mantan Presiden Turki tersebut.

Turki sendiri saat ini memang terus rajin melakukan serangan terhadap basis ISIS dan juga Kurdi, baik di Suriah ataupun Irak. Turki bahkan telah melakukan kerjasama dengan Amerika Serikat (AS) untuk membuat zona anti-ISIS yang berada di sepanjang perbatasan Turki dengan Suriah.

Sementara itu, Erdogan juga memberikan penjelasan mengapa sampai saat ini masih banyak yang menggunakan Turki sebagai pintu untuk masuk ke Surian dan bergabung dengan ISIS. Menurutnya, hal ini dikarenakan panjangnya perbatasan kedua negara, sehingga banyak titik-titik buta yang digunakan oleh oknum-oknum tersebut untuk menyebrang ke Suriah.

Erdogan menuturkan Turki dan Suriah berbagi perbatasan sepanjang 910 Km, dan jumlah orang yang berusaha menyeberang baik dan Suriah ke Turki atau sebaliknya tahun ini saja mencapai dua juta jiwa. "Turki telah melakukan tindakan seefektik mungkin ketika berususan dengan orang-orang ini dan memerangi teroris," imbuhnya.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4669 seconds (0.1#10.140)