Mendag Lembong Revisi Target Ekspor Rachmat Gobel

Rabu, 21 Oktober 2015 - 13:28 WIB
Mendag Lembong Revisi Target Ekspor Rachmat Gobel
Mendag Lembong Revisi Target Ekspor Rachmat Gobel
A A A
JAKARTA - Menteri Perdagangan (Mendag) Thomas Trikasih Lembong akhirnya merevisi target ekspor yang dicanangkan pendahulunya, Rachmat Gobel untuk periode 2015-2019 dari 300%.

Saat ini pihaknya belum memiliki kalkulasi sendiri mengenai target ekspor, namun untuk sementara akan mengikuti proyeksi yang disusun Badan Perencanaan dan Pembangunan Nasional (Bappenas).

"Untuk sementara ini, saya mengikut proyeksi yang sedang disusun Bappenas. Karena, itu lembaga perencana perekonomian dan pembangunan nasional. Tentunya perdagangan tidak terlepas dari kegiatan perekonomian secara menyeluruh," katanya di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Rabu (21/10/2015).

Pria yang akrab disapa Tom Lembong ini mengungkapkan, untuk proyeksi target ekspor selama lima tahun ke depan yang dicanangkan Bappenas memiliki tingkatan berbeda setiap tahun. Untuk tahun depan peningkatan target ekspor mencapai 6%-7%.

Sementara, tahun-tahun berikutnya akan meningkat hingga belasan persen. "Pada 2017 (target ekspor) sudah tembus ke belasan persen, kemudian pelan-pelan sekitar belasan persen per tahun. Ini kalkulasi Bappenas," imbuh dia.

Dalam waktu dekat, Kemendag akan menyusun sendiri target ekspor yang dicanangkan untuk lima tahun ke depan. Penyusunan target ekspor ini akan dilakukan dengan melihat tren yang terjadi selama lima tahun mendatang.

"Kami akan pelajari sendiri, dan menyusun tren yang kami amati. Tapi karena di bawah naungannya Pak Menko, kita bermula dari rencana perekonomian secara menyeluruh," pungkas Tom Lembong.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5450 seconds (0.1#10.140)