Masyarakat Galau Soal Pencabutan Subsidi Listrik

Kamis, 05 November 2015 - 14:39 WIB
Masyarakat Galau Soal Pencabutan Subsidi Listrik
Masyarakat Galau Soal Pencabutan Subsidi Listrik
A A A
JAKARTA - Anggota DPD RI Abdul Azis Khafia mengatakan, pada praktiknya isu pencabutan subsidi listrik bagi kalangan yang tergolong mampu, membuat masyarakat galau.

"Praktik di lapangan, ternyata masyarakat masih galau dicabut atau tidak subsidi listriknya," ujar dia di Jakarta, Kamis (5/11/2015).

Azis meminta pemerintah pusat tegas menyampaikan dan mengambil keputusan tentang masalah subsidi tersebut. Selain itu, jika harus ada pengalihan subsidi listrik kepada masyarakat, pemerintah secara gamblang harus bisa menentukan siapa saja yang tepat mendapatkannya.

"Kalau memang ada pengalihan subsidi listrik, siapa yang tepat untuk pengguna listrik dengan daya 1.300 VA dan 900 VA?" katanya.

Dia meminta Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan jajarannya bisa melakukan komunikasi tepat dalam menanggapi kebinggungan masyarakat tentang subsidi listrik.

"Sampai saat ini masih ada yang tidak seragam antara pemerintah dengan fakta di lapangan," pungkas Azis.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2147 seconds (0.1#10.140)