AKR Group Bangun Superblock Rp270 M di Surabaya

Selasa, 12 Januari 2016 - 02:56 WIB
AKR Group Bangun Superblock Rp270 M di Surabaya
AKR Group Bangun Superblock Rp270 M di Surabaya
A A A
SURABAYA - Bisnis properti di Jawa Timur (Jatim) sangat menjanjikan. Hal inilah yang menjadi alasan bagi PT AKR Surabaya Land Cord (AKR Group) memperluas bisnisnya membangun superblock di Kota Surabaya, dengan investasi Rp270 miliar.

"Kami menjadikan kawasan Surabaya Timur untuk memperluas bisnis di sektor properti. Kali ini, kami sengaja menggandeng Hotel Hilton untuk pembangunan superblock Signature Gallery di kawasan Surabaya Timur, tepatnya di daerah Gubeng, Surabaya," ujar CEO AKR Land Widijanto, Senin (11/1/2016).

Dia mengatakan, kerja sama dengan manajemen Hotel Hilton merupakan langkah yang tepat di saat bisnis properti tengah menggeliat, walau kondisi perekonomian masih belum stabil. “Hilton adalah pilihan paling tepat untuk hadir di kawasan prestisius Signature Gallery kami,” ucapnya.

Menurut Widijanto, manejemen Hilton juga menemukan partner yang sangat pas dalam pengembangan superblok ini. “Signature Gallery dan Hilton akan saling memperkuat menjadi lambang kenyamanan hidup mewah, modern dan eksklusif di kota besar seperti Surabaya," bebernya.

Labih lanjut, dia menjelaskan, Signature Gallery adalah superblock prestisius yang mempunyai SOHO PEONY sebagai icon tower pertama. Konsep SOHO ini diperkenalkan pertama kalinya di wilayah Surabaya.

Konsep properti yang memberikan fleksibilitas tinggi dalam kegunaan tata ruang bangunan. Satu unit SOHO bisa dimanfaatkan sebagai kantor maupun hunian dalam waktu bersamaan dengan harga kompetitif, yakni Rp25 juta/m2.

“Gubeng adalah kawasan tengah kota yang sangat strategis di Surabaya. AKR Surabaya Land dengan berani masuk dan merancang sebuah kawasan superblock yang memiliki area 1,7 ha untuk hunian dan bisnis modern,” ungkapnya

Vice President Development Asia Pacific-Hilton Hotels, Guy Phillips mengatakan, kerja sama ini telah melalui proses panjang. Jaringan Hotel Hilton International menyambut baik kerja sama dengan Signature Gallery. “Kehadiran kami di Surabaya pasti sudah ditunggu oleh para customer, dan Signature Gallery adalah partner yang pas” ujarnya.

Jaringan hotel yang berpusat di Amerika dan beroperasi di seluruh dunia ini akan menempati area di Tower ke-2. “Kami akan mengelola 200 room keys berkelas bintang lima,” tambah Phillips.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9143 seconds (0.1#10.140)