Semua Sektor Menguat, IHSG Ditutup Meroket 133 Poin

Jum'at, 05 Februari 2016 - 16:24 WIB
Semua Sektor Menguat, IHSG Ditutup Meroket 133 Poin
Semua Sektor Menguat, IHSG Ditutup Meroket 133 Poin
A A A
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada akhir pekan ditutup menguat tajam di tengah variatifnya bursa Asia. IHSG hari ini meroket 133,13 poin atau 2,85% ke level 4.798,95.

Pada pembukaan perdagangan tadi pagi bursa saham Tanah Air menguat, naik 12,09 poin atau 0,26% ke 4.677,91 dan pada sesi I IHSG naik 108,86 poin atau 2,33% ke posisi 4.774,68. Sementara, IHSG pada perdagangan kemarin ditutup naik 69,71 poin atau 1,52% ke level 4.665,82.

Seperti dikutip Reuters, pasar saham Asia hari ini berakhir variatif. Hal ini seperti terlihat pada Indeks Shanghai naik 0,2%. Namun, Indeks Australia turun 0,1%. Indeks MSCI dari saham Asia Pasifik di luar Jepang naik 0,5%. Indeks diperkirakan masih berada di jalur aman.

Adapun Indeks Nikkei anjlok 225,40 poin atau 1,32% ke level 16.819,59, Indeks Hang Seng naik 105,08 poin atau 0,55% ke level 19.288,17, Indeks Shanghai melemah 17,53 poin atau 0,63% ke level 2.616,95, dan Indeks Strait Times bertambah 58,46 poin atau 2,28% ke level 2.616,95.

Semua Sektor saham di perdagangan Tanah Air menguat. Sektor yang menguat tertinggi adalah sektor keuangan, naik 4,48%, disusul sektor aneka industri yang naik 4,37%, lalu sektor perdagangan adn infrastruktur masing-masing naik 3,20% dan 3,00%.

Nilai transaksi di bursa Indonesia tercatat sebesar Rp9,51 triliun dengan 5,43 miliar saham diperdagangkan dan transaksi bersih asing Rp2,31 triliun dengan aksi jual asing mencapai Rp3,10 triliun dan aksi beli Rp5,42 triliun. Tercatat 182 saham menguat, 121 saham melemah dan 93 saham stagnan.

Adapun saham-saham yang menguat di antaranya PT Astra International Tbk (ASII) naik Rp325 menjadi Rp6.650, PT Gudang Garam Tbk (GGRM) naik Rp300 menjadi Rp60.200, dan PT Bumi Teknokultura Unggul Tbk (BTEK) naik Rp105 menjadi Rp1.470.

Sementara, saham-saham yang melemah di antaranya, PT Mayora Indah Tbk (MYOR) turun Rp500 menjadi Rp27.000, PT Surya Toto Indonesia Tbk (TOTO) turun Rp400 menjadi Rp6.900, dan PT Astra Graphia Tbk (ASGR) turun Rp75 menjadi Rp1.655.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8898 seconds (0.1#10.140)