Arus Mudik Mulai Terasa di Bandara Adisutjipto

Sabtu, 25 Juni 2016 - 06:18 WIB
Arus Mudik Mulai Terasa di Bandara Adisutjipto
Arus Mudik Mulai Terasa di Bandara Adisutjipto
A A A
YOGYAKARTA - Arus mudik pada Idul Fitri kali ini sudah mulai terasa. Di Bandar Udara (Bandara) Adisutjipto sudah terasa mulai ada peningkatan jumlah penumpang yang datang dan pergi dari bandara ini. Berdasarkan data yang ada di pengelola bandara, PT Angkasa Pura I, jumlah penumpang pada hari Kamis (23/6) atau H-13 sudah terlihat ada kenaikan dibanding hari sebelumnya.

General Manager PT Angkasa Pura I Bandara Adisutjipto, Kolonel (Pnb) Agus Pandu Purnama mengungkapkan, jumlah penumpang pada H-13 kemarin sudah mencapai angka 19.763 orang. Jumlah tersebut meningkat sekitar 3 % dibanding dengan hari biasa.

Di hari biasa jumlah penumpang yang ada di bandara ini pulang dan pergi mencapai angka 18.000 orang. Peningkatan ini menunjukkan sudah ada arus mudik di Yogyakarta.

"Kalau penerbangan internasional sudah naik satu persen. Rata-rata dari Singapura dan Malaysia," paparnya, Jumat (24/6/2016).

Pihaknya memperkirakan jumlah penumpang akan mencapai puncaknya mulai H-3 sampai H + 5 nanti. Ia memperkirakan jumlah penumpang saat puncak mudik mencapai 23.000 hingga 24.000 orang. Jumlah tersebut meningkat 7% dibanding tahun lalu.

Peningkatan tersebut juga karena adanya penambahan dua penerbangan dari Garuda Indonesia dan Sriwijaya Air. Tahun lalu tidak ada penerbangan ekstra selama libur Idul Fitri di bandara ini.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4586 seconds (0.1#10.140)