IHSG Ditutup Positif Saat Bursa Saham Asia Mixed

Senin, 25 Juli 2016 - 16:35 WIB
IHSG Ditutup Positif Saat Bursa Saham Asia Mixed
IHSG Ditutup Positif Saat Bursa Saham Asia Mixed
A A A
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini ditutup berhasil di zona hijau. Di mana bursa saham Tanah Air ditutup bertambah 23,55 poin atau 0,45% ke level 5.220,80 di tengah variatifnya (mixed) pasar saham Asia.

Pada pembukaan perdagangan tadi pagi IHSG naik 4,55 poin atau 0,09% ke level 5.201,80 dan pada sesi siang semakin menguat 22,76 poin atau 0,44% ke level 5.220,02. Sementara, pada perdagangan kemarin ditutup berkurang 19,72 poin atau 0,38% ke level 5.197,25.

Dilansir CNBC, Senin (25/7/2016), bursa saham Asia pada hari ini ditutup mixed (variatif) di tengah anjloknya saham Nintendo hampir 18% pada sesi perdagangan Asia. Perusahaan pembuat game konsol ini ditutup turun 17,72% ke level 23.220 per saham, melemah hampir 29% dari posisi tinggi di level 32.700 pada 19 Juli.

Indeks Topix ditutup turun 2,15 poin atau 0,16% ke level 1.325,36. Indeks acuan Jepang, Nikkei N225 ditutup mendatar di posisi 16.620,29 dan pasar Asia lainnya juga diperdagangkan sederhana, dengan sedikit gerakan terlihat di indeks acuan di kawasan itu.

Di Australia, ASX 200 ditutup naik 35,41 poin atau 0,64% ke level 5.533,60, ditopang sektor keuangan yang naik 0,55%. Di Korea Selatan, Indeks Kospi ditutup naik 1,98 poin atau 0,1% di level 2.012,32, sedangkan Indeks Hang Seng turun 0,19%.

Pasar China ditutup sebagian besar ditutup naik dengan komposit Shanghai naik 3,98 poin atau 0,13% ke level 3.016,80, sedangkan komposit Shenzhen berakhir sedikit mendatar di posisi 2.019,81.

Nintendo pada Jumat kiemarin mengatakan dampak aplikasi game "Pokemon Go" yang sangat populer dari hasil bisnis konsolidasi akan terbatas. Pokemon Company akan menerima biaya lisensi dan kompensasi untuk kolaborasi dalam pengembangan dan operasi dari aplikasi dari Niantic. Nintendo memiliki saham 32% di Perusahaan Pokemon.

Sektor saham dalam negeri hampir semuanya berada di zona positif. Sektor dengan penguatan tertinggi adalah sektor aneka industri yang naik 1,68% dan sektor yang melemah hanya sektor keuangan turun 0,36%.

Nilai transaksi di bursa Indonesia tercatat sebesar Rp5,54 triliun dengan 5,05 miliar saham diperdagangkan dan transaksi bersih asing Rp100,32 miliar dengan aksi jual asing mencapai Rp2,47 triliun dan aksi beli sebesar Rp2,57 triliun. Tercatat 160 saham menguat, 150 saham melemah dan 92 saham stagnan.

Adapun saham-saham yang menguat di antaranya PT Mayora Indah Tbk (MYOR) naik Rp550 menjadi Rp39.800, PT Astra International Tbk (ASII) naik Rp150 menjadi Rp7.500, dan PT Asahimas Falt Galass Tbk (AMFG) naik Rp100 menjadi Rp7.100.

Sementara, saham-saham yang melemah di antaranya PT Gudang Garam Tbk (GGRM) turun Rp2.500 menjadi Rp75,000, PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNII) turun Rp125 menjadi Rp5.175, dan PT Fastfood Indonesia Tbk (FAST) turun Rp45 menjadi Rp1.255.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6786 seconds (0.1#10.140)