Tiga Desa di Yogyakarta Akhirnya Teraliri Listrik

Kamis, 13 Oktober 2016 - 17:11 WIB
Tiga Desa di Yogyakarta Akhirnya Teraliri Listrik
Tiga Desa di Yogyakarta Akhirnya Teraliri Listrik
A A A
YOGYAKARTA - Bertepatan dengan peringatan Hari Listrik Nasional (HLN) ke-71, PLN Distribusi Jawa Tengah dan DI Yogyakarta (DJTY) meresmikan penyalaan listrik tahap pertama di tiga desa Yogyakarta dalam Program Listrik Pedesaan (Lisdes). Ketiga desa itu adalah Desa Hargo Tirto, Desa Hargo Wilis dan Desa Kalirejo.

"Untuk meningkatkan rasio elektrifikasi di wilayah Jawa Tengah dan DIY pada akhir tahun akan dilakukan percepatan pembangunan. Dalam Program 35.000 MW, porsi PLN Distribusi Jawa Tengah dan DIY adalah 21.000 MW dari 35.000 MW karena pertumbuhan ekonomi terbesar ada di Pulau Jawa," ujar Direktur Bisnis Regional Jawa Bagian Tengah PLN, Nasri Sebayang dalam keterangan tertulisnya, Kamis (13/10/2016).

Dalam program ini total 30 pelanggan rumah tangga telah resmi terlistriki. Di mana dalam program Lisdes rencananya akan dibangun jaringan listrik untuk 25 desa yang berada di empat kabupaten Yogyakarta pada tahun ini.

Sebelumnya, PLN DJTY telah meresmikan desa-desa yang terlistriki di Pekalongan pada Agustus lalu. Melalui program ini, potensi jumlah pelanggan DJTY yang akan tersambung sebanyak 500 pelanggan.

Saat ini, rasio elektrifikasi untuk wilayah Jawa Tengah dan DIY mencapai 91,96% dengan rincian rasio elektrifikasi DIY 87,7% dan Jawa Tengah telah mencapai 92,5%. Adapun rasio elektrifikasi di Kulonprogo 89,9% dengan pelanggan sebanyak 110.000. "PLN DJTY terus berupaya agar rasio elektrifikasi bisa mencapai 100%," kata Nasri.

Dia menuturkan, untuk mengaliri listrik ke desa-desa dibutuhkan kerja ekstra dalam membawa tiang ke lokasi karena medan yang cukup sulit. Sebagian dibawa secara manual dibantu warga desa setempat.

Nasri memohon dukungan sepenuhnya dari Pemda DIY, khususnya kemudahan perizinan pembangunan serta saat penarikan kabel dan penentuan lokasi gardu. Diharapkan warga DIY mengizinkan PLN membangun tiang listrik di depan rumah warga.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8542 seconds (0.1#10.140)