Setelah 45 tahun, Provinsi Almeria catat kelahiran manusia pertama

Senin, 29 April 2013 - 10:07 WIB
Setelah 45 tahun, Provinsi Almeria catat kelahiran manusia pertama
Setelah 45 tahun, Provinsi Almeria catat kelahiran manusia pertama
A A A
Sindonews.com - Penduduk Desa Los Giles, Provinsi Almeria, Spanyol, digemparkan dengan kelahiran Ainara, bayi perempuan pasangan Beatriz dan Iker. Maklum saja, sudah 45 tahun tidak pernah ada bayi yang lahir di desa itu.

Satu bulan setelah Ainara dilahirkan, pasangan Beatriz dan Iker setiap hari selalu menerima kunjungan warga yang sangat antusias untuk menggendong bayi mungil tersebut.

"Semua orang di desa ini sangat senang mengetahui kelahiran bayi ini," ungkap seorang warga.

Beatriz dan Iker memutuskan untuk membesarkan anaknya di desa, lebih dekat dengan alam dan kakeknya. "Saat membawa Ainara jalan-jalan di pagi hari, semua orang tua yang melihat bayi kami, pasti datang menghampiri dan mendekap Ainara," ungkap pasangan tersebut.

Sejak tahun 1968, memang tidak ada bayi yang lahir di Desa Los Giles. Sejak saat itu, populasi penduduk terus menurun. Menurut data sensus, penduduk di Desa Los Giles hanya tersisa 60 manula.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4230 seconds (0.1#10.140)