Perolehan devisa dari wisman 2013 capai USD10,05 miliar

Kamis, 06 Februari 2014 - 18:48 WIB
Perolehan devisa dari wisman 2013 capai USD10,05 miliar
Perolehan devisa dari wisman 2013 capai USD10,05 miliar
A A A
Sindonews.com - Menteri Pariwisata dan Industri Keatif (Menparekraf) Mari Elka Pangestu mengatakan, pengembangan pariwisata dan ekonomi kreatif di tanah air sepanjang 2013 telah berhasil menggaet banyak wisatawan asing.

Hal tersebut memberikan dampak positif bagi perekonomian nasional terutama dalam hal mendatangkan devisa bagi negara lawat dana asing yang dibawa para turis selama berwisata.

"Tahun 2013, kinerja pariwisata Indonesia cukup memuaskan dengan capaian 8,8 juta wisman (wisatawan mancanegara) dan perolehan devisa USD10,05 miliar. Capaian ini menjadi modal dalam meningkatkan kinerja di 2014 yang penuh harapan dan tantangan," kata Mari di Kantornya, Jakarta, Kamis (6/2/2014).

Namun demikian, dikatakan Mari, dengan capaian tersebut bukan berarti pihaknya dapat bernapas lega. Pasalnya, dalam perkembangannya di masa depan, pengembangan inovasi dan kreativitas akan semakin dituntut guna meningkatkan kualitas wisata tanah air.

"Kita berupaya meningkatkan daya saing dan kualitas pariwisata, yang hasil akhirnya adalah peningkatan lama tinggal dan pengeluaran wisman serta perolehan devisa pariwisata semakin besar. Sehingga peranan pariwisata dalam menciptakan lapangan kerja serta kesejahteraan kepada masyarakat semakin besar pula," pungkasnya.
(gpr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6649 seconds (0.1#10.140)