Enam Jembatan di Sleman Ditargetkan Rampung Oktober

Selasa, 19 Agustus 2014 - 10:03 WIB
Enam Jembatan di Sleman Ditargetkan Rampung Oktober
Enam Jembatan di Sleman Ditargetkan Rampung Oktober
A A A
SLEMAN - Pemerintah Kabupaten Sleman manargetkan enam jembatan yang sekarang baru dalam proses pengerjaan dapat selesai Oktober mendatang. Enam jembatan yang sedang dibangung tersebut, yakni, jembatan Cebongan II, Mlati, Jaban, Minggir, Pendulan, Moyudan Kendangan, Sleman, Turen, Ngaglik dan Glondong, Kalasan.

Enam jembatan tersebut sudah mulai dibangun sejak pertengahan Juni lalu. Hingga sekarang rata-rata sudah selesai antara di atas 50%.

Kasi Jembatan Bidang Bina Marga Dinas Pekerjaaan Umum dan Perumahan (DPUP) Sleman Suwarso mengatakan, untuk penyelesaian pembangunan jembatan tersebut, meski untuk untuk pengerjaan awalnya bersamaan, yakni pertengahan Juni lalu, namun karena volume pekerjaaan dan besarnya anggaran berbeda-beda, sehingga untuk penyelesaiannya tidak bersamaan.

“Dari enam jembatan itu, Jembatan Jaban sudah 80% lainnya masih 50%. Sehingga untuk Jaban diperkirakan akan selesai paling awal,” papar Suwarsono di ruang kerjanya, Senin (18/8/2014).

Suwarso menjelaskan, untuk jembatan Jaban diperkirakan akan selesai 20 September, Kendangan dan Pendulan, 4 Oktober sert Cebongan, Turen dan Glondong, 14 Oktober mendatang. Untuk pembangunan tersebut dianggarkan Rp5,403 miliar yang berasal dari APBD 2014. Dari anggaran itu paling besar untuk jembatan Kendangan, Sleman, yakni Rp1,303 miliar, lainnya di bawah Rp1 miliar.

“Turen dan Cebongan Rp799 juta, Jaban Rp542 juta, Pendulan, 979 juta dan Glondog 804 juta,” katanya.

Menurut Suwarso pembangunan enam jembatan tersebut, selain karena volume beban, juga usia jembatan. Sebab jembatan itu kebanyakan dibangun saat masa pendudukan Belanda. Sehingga jika menurut usia jembatan memang sudah harus ada pergantian. Usia jembatan sendiri, maksimal 50 tahun atau tergantung dengan spesifikasi jembatan itu sendiri.

“Perbaikan jembatan ini, juga lantaran jembatan itu kurang lebar, sebab hanya 4 meter, sehingga sebagai jalan kabupaten akan disesuaikan, yaitu lebarnya menjadi 6 meter, termasuk tambahan trotoar kiri kanan masing-masing setengah meter, sehingga bisa untuk dilewati dua kendaraan roda empat,” terangnya.

Kabid Bina Marga Sleman Mirza Anfanhury menambahka selain enam jembatan tersebut, tahun ini juga memperbaiki underdam jembatan Grogol, Ngaglik. Untuk pembanguna sendiri sekarang sudah 95%, sehingga diperkirakan tidak lama lagi akan selesai. Anggaran untuk underdam tersebut sebesar Rp177 juta.

“Kami harapkan dengan selesainya jembatan tersebut, arus lalu lintas di sekitar kembali lancar,” harapnya.

Grafis Enam Pembangunan Jembatan di Sleman 2014
Nama Jembatan Anggaran
Cebongan II, Mlati Rp799 Juta
Jaban, Minggir Rp542 juta
Pendulan, Moyudan Rp979 juta
Kendangan, Sleman Rp1,303 miliar
Turen, Ngaglik Rp799 juta
Glondong, Kalasan Rp804 juta
Jumlah Rp5,403 miliar

Sumber Bina Marga DPUP Sleman
(gpr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0584 seconds (0.1#10.140)