BI Palembang Serius Bina UKM

Sabtu, 29 November 2014 - 05:45 WIB
BI Palembang Serius Bina UKM
BI Palembang Serius Bina UKM
A A A
PALEMBANG - Bank Indonesia (BI) mengatakana, usaha kecil, mikro (UKM) yang tergabung dalam klinik UKM merupakan binaan dari BI dan saat ini klinik UKM sudah berusia satu tahun.

Deputi Kepala Kantor Perwakilan BI Wilayah VII Palembang Syarifuddin Bassara mengatakan, pelaku UKM senantiasa diberikan pelatihan, fasilitas hingga dilibatkan dalam pameran baik lokal maupun nasional.

"Baru-baru ini kami mengajak pelaku UKM dalam pameran di Pontianak, Malang. Dengan share seperti itu, kami harap pelaku UKM Sumsel lebih berdaya saing tinggi," katanya, Jumat (28/11/2014).

Dia mengklaim, sebenarnya komitmen BI melakukan pendampingan terhadap pelaku UKM sudah ada sejak 1971.

Selain BI, pihaknya juga meminta instansi terkait lainnya juga ikut andil memberikan pendampingan agar pelaku UKM lebih berdaya saing tinggi.

"Pelaku UKM ini aman dari serangan krisis ekonomi sehingga perlu diperhatikan. Soal pinjaman kredit perbankan ke pelaku UKM, kami rasa lumayan besar hingga 20%. Tentunya pelaku UKM juga harus berani mengambil risiko dari kredit komersil itu," pungkas Syarifuddin.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3751 seconds (0.1#10.140)