Mendag: 40% Produk Beredar di Indonesia KW

Selasa, 27 Januari 2015 - 13:06 WIB
Mendag: 40% Produk Beredar di Indonesia KW
Mendag: 40% Produk Beredar di Indonesia KW
A A A
JAKARTA - Menteri Perdagangan (Mendag) Rachmat Gobel menyebutkan, 40% produk yang beredar di pasar Indonesia diisi produk palsu berkualitas rendah (KW).

"40% produk di Indonesia itu KW," ujarnya di kantor Kemendag, Jakarta, Selasa (27/1/2015).

Menurutnya, produk berkualitas rendah tersebut tentu sangat merugikan negara dan bahkan konsumen.

Di samping mengurangi pendapatan negara, produk tersebut juga membahayakan konsumen, terlebih untuk produk makanan dan minuman (mamin) yang mengandung bahan kimia berbahaya.

"Apalagi, produk mamin yang mengandung bahan kimia berbahaya. Terus sekarang banyak sekali pakaian bekas beredar. Ini merusak pertumbuhan industri kecil garmen juga," tandas Rachmat.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7790 seconds (0.1#10.140)