Pembangunan Energi Terbarukan Diganggu Pemain Lama

Minggu, 26 April 2015 - 19:27 WIB
Pembangunan Energi Terbarukan Diganggu Pemain Lama
Pembangunan Energi Terbarukan Diganggu Pemain Lama
A A A
JAKARTA - Pengamat Kebijakan Publik Agus Pambagyo mengungkapkan upaya pembangunan energi baru dan terbarukan sulit dilakukan karena kerap diganggu oleh berbagai pihak yang berkepentingan, seperti politik. Ini sangat disayangkan sebab Indonesia memiliki sumber daya alam (SDA) melimpah untuk energi baru dan terbarukan yang lebih murah.

"Jadi sulit kembangkan energi baru, yang sudah existing tidak mau kehilangan pasar. Misalnya, kita punya kendaraan A, muncul B, pasti dibunuh yang B. Sama ketika energi fosil berkuasa sejak ratusan tahun lalu, muncul lebih murah sekarang, tidak perlu bor dan belum tentu dapat," ujarnya di Jakarta, Minggu (26/4/2015).

Menurut Agus, pemerintah harus menindaklanjuti hal tersebut sejak awal tahap eksplorasi. Peran negara dibutuhkan karena jika tidak ada energi baru dan terbarukan dapat menimbulkan krisis sosial ke depan.

"Kalau warga sulit dapatkan energi, 15 tahun dari sekarang kita perang saudara. Roadmap atau blueprint yang sudah lama ditandatangani harus segera dikerjakan," tegasnya.

Agus menambahkan, penghematan energi juga harus dilakukan. Dia mencontohkan Selandia Baru yang menutup tambang emas produktifnya dan memilih memperoleh pendapatan dari sektor pariwisata.

"Yang berkuasa harus punya pikiran luas, bukan pikirkan diri sendiri. Anak cucu harus bisa nikmati ke depan," pungkasnya.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9013 seconds (0.1#10.140)