Sriwijaya Air Tambah 45 Penerbangan

Kamis, 23 Juni 2016 - 03:21 WIB
Sriwijaya Air Tambah 45 Penerbangan
Sriwijaya Air Tambah 45 Penerbangan
A A A
PALEMBANG - Sriwijaya Air melakukan penerbangan tambahan (extra flight) sebanyak 45 flight untuk melayani padatnya trafik selama musim mudik hari raya Idul Fitri. Dalam waktu dekat pun, mereka akan menambah sejumlah rute penerbangan baru di Sumatera.

Advisor Dirut Sriwijaya Group, Franky Gan menuturkan, sebanyak 45 extra flight tersebut untuk wilayah barat, timur, dan Jawa. Hal itu sebagai antisipasi peningkatan trafik menjelang mudik lebaran.

"Untuk wilayah Palembang sendiri diantaranya rute Palembang-Jakarta cukup tinggi dan juga Palembang-Yogyakarta. Kami tidak bisa lagi menambah penerbangan Palembang-Yogyakarta karena kondisi parkir di sana penuh," ujarnya di KBTR Palembang, Rabu (22/6/2016).

Namun dia menjelaskan, dengan tingginya minat penerbangan Palembang-Yogyakarta maka akan dilakukan penambahan penerbangan setelah Idul Fitri. Selain penambahan penerbangan untuk berbagai rute juga dilirik berbagai rute potensial.

"Kami berencana menambah rute baru seperti Palembang-Medan, Palembang-Surabaya dan Palembang-Semarang akan menjadi perhatian. Sementara Yogyakarta memang perkembangannya sangat bagus sejak dibukanya rute tersebut belum lama ini,” jelas dia.

Lebih lanjut dia menjelaskan, penambahan rute baru lainnya bukan hanya untuk Palembang-Medan saja, namun tidak menutup kemungkinan rute Jakarta-Muara Bungo. Pihaknya pun, akan menambah beberapa flight ke Jakarta-Medan selama musim liburan mendatang sebanyak dua penerbangan tambahan.

Franky menjelaskan, penambahan rute baru juga dilakukan untuk penerbangan mancanegara. Pengembangan akan terus dilakukan terutama saat ini rute-rute baru dari Jakarta dan Denpasar.

"Untuk penerbangan internasional bisa dari sembilan kota saat ini dan menjadi menjadi 11 kota per Agustus nanti. Bahkan semua sudah empat flight serta dibuka setiap hari untuk flight internasional seperti Denpasar-China," imbuhnya.

Pihaknya juga merespon positif pelaksanaan Asian Games yang dilaksanakan di Palembang menjadi potensi. Apalagi sejauh ini, market di Sumsel sudah sangat baik.

"Jadi bukan hanya Jakarta yang kian pesat namun Palembang saat ini benar-benar di lirik dari berbagai sektor," imbuhnya

Lebih lanjut dia menjelaskan, Sriwijaya Air pun akan menambah armada baru. Pihaknya sudah memesan 20 pesawat baru jenis Boeing 737 Max dan akan delivery tahun 2019.

"Sekarang kami akan meremajakan armada dengan sangat baik. Sementara untuk NAM Air nantinya semua memakai Boeing 737-500.Sekarang sudah diberikan 10 pesawat dan nanti total ada 17 Boeing," pungkasnya.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5418 seconds (0.1#10.140)