MNC Life Beri Penghargaan Bagi Koperasi Terbaik Se-Jabar

Jum'at, 27 Juli 2018 - 18:11 WIB
MNC Life Beri Penghargaan Bagi Koperasi Terbaik Se-Jabar
MNC Life Beri Penghargaan Bagi Koperasi Terbaik Se-Jabar
A A A
KARAWANG - Dalam rangka memperingati Hari Koperasi ke-71 tingkat Provinsi Jawa Barat, MNC Life memberikan memberikan penghargaan kepada koperasi terbaik se-Jawa Barat di Lapangan Karangpawitan, Karawang, Jumat (27/7/2018). Penghargaan yang diberikan berupa manfaat asuransi kecelakaan gratis dengan total nilai sebesar Rp1,5 miliar.

Selain itu MNC Life juga melakukan penandatangan MOU dengan PT. Keluarga Koperasi Skala Besar (KKSB) Jawa Barat untuk menjadi mitra bisnis. Direktur MNC Life Aldi Rinaldi mengatakan pemberian asuransi kecelakaan gratis kepada koperasi terbaik se Jawa Barat merupakan penghagaan kepada gerakan koperasi yang sudah memberikan kontribusi yang signifikan terhadap pembangunan, khususnya di wilayah Jawa Barat.

Ada dua kategori penghargaan yang diberikan MNC Life yaitu untuk tingkat Provinsi Jawa Barat dan tingkat Kabupaten. "Total asuransinya sebesar Rp1,5 miliar untuk tingkat provinsi dan Kabupaten," ujarnya.

Aldi mengatakan MNC Life juga melakukan MOU dengan KKSB untuk menambah mitra bisnis di wilayah Jawa Barat. Diharapkan dengan kerja sama ini bisa membangun pengembangan koperasi kedepannya. Kedepan koperasi tidak hanya mengutamakan sektor ekonominya saja, namun bidang sosial sangat penting untuk dikembangkan.

"Koperasi di Jawa Barat cukup banyak dan kerja sama ini bisa saling memperkuat satu sama lain yang pada gilirannya bisa memberikan kontribusi terhadap pembangunan." kata Aldi.

Sementara itu Sekda Jawa Barat, Iwa Karniwa mengatakan semangat gerakan koperasi harus terus digelorakankarena cita-cita koperasi sebagai soko guru perekonomian Indonesia belum sepenuhnya terwujud. Oleh karena itu dia berharap koperasi dapat menjadi badan usaha yang tangguh, kuat, dan profesional.

Dengan demikian koperasi nantinya mampu memenuhi kepentingan ekonomi dan keadilan bagi seluruh anggota dan masyarakat dilingkungannya. "Koperasi juga harus bisa mengikuti perubahan global agar kita tidak tertinggal," kata Iwa.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6088 seconds (0.1#10.140)