Kementerian PUPR Lanjutkan Revitalisasi Pasar Johar Bagian Selatan

Rabu, 01 Januari 2020 - 22:56 WIB
Kementerian PUPR Lanjutkan...
Kementerian PUPR Lanjutkan Revitalisasi Pasar Johar Bagian Selatan
A A A
JAKARTA - menyelesaikan revitalisasi Pasar Johar Semarang bagian tengah dan utara, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mendapatkan penugasan lanjutan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk merevitalisasi bagian selatan pasar bersejarah yang termasuk Cagar Budaya Kota Semarang, Provinsi Jawa Tengah.

"Yang terpenting saat ini setelah revitalisasi selesai adalah pedagang bisa segera masuk ke Pasar Johar, meskipun saya tahu kiosnya belum cukup. Sehingga nanti yang di sebelah Selatan akan dikerjakan lagi oleh Kementerian PUPR," ujar Menteri PUPR Basuki dalam keterangan tertulis, Rabu (1/1/2020).

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan, Kementerian PUPR siap kembali melaksanakan tugas untuk revitalisasi Pasar Johar bagian Selatan. "Sesuai arahan Presiden di Pasar Johar tadi untuk menyelesaikan yang bagian Selatan dan blok pasar yang rencananya memiliki tiga hingga empat lantai. Itu akan kita kerjakan, mudah-mudahan bisa mulai tahun depan," katanya.

Diungkapkan Menteri Basuki, berdasarkan usulan sementara pemerintah kota (pemkot) untuk pembangunan Pasar Johar dibutuhkan anggaran sekitar Rp150 miliar. "Namun yang utama, diharapkan sebelum proyek revitalisasi bagian Selatan selesai, dua bangunan pasar Johar yang sudah selesai direvitalisasi bisa segera dimanfaatkan oleh pedagang," tuturnya.

Basuki menambahkan, mengingat program revitalisasi ini menggunakan pendanaan APBN, maka semua lapisan masyarakat berhak untuk mendapatkan perlakuan adil serta saling menguntungkan. Sebelum terjadi kebakaran pada 2015, Pasar Johar sebelumnya mampu menampung 7.000 pedagang, dan kini yang sudah siap dihuni untuk sekitar 4.000 pedagang.

Untuk masing-masing bangunan Pasar Johar Baru, saat ini sudah dilengkapi kios-kios yang nantinya bisa digunakan langsung oleh para pedagang. Kelengkapan lain yang sudah ditambah, yaitu genset, sistem drainase yang baik, Alat Pemadam Kebakaran Ringan (APAR), dan dilengkapi CCTV di setiap sudut bangunan.

Diharapkan dengan selesainya revitalisasi para pedagang dapat kembali berjualan dengan kondisi yang lebih nyaman. Pasar Johar nantinya juga dapat menjadi objek wisata Kota Semarang, terlebih lokasinya berdekatan dengan Kawasan Kota Tua Semarang yang saat ini juga tengah ditata oleh Kementerian PUPR.

Pekerjaan revitalisasi dilakukan dengan nilai kontrak konstruksi sebesar Rp146,09 miliar dengan kontraktor PT Nindya Karya. Pekerjaan yang dilakukan diantaranya adalah rehabilitasi bangunan, pekerjaan rangka atap lengkung, mekanikal elektrikal, pemasangan paving, pemasangan tegel los penjual daging, pengecatan rangka meja lapak, dan pembuatan bak kontrol drainase. Sementara revitalisasi bangunan depan pasar dilakukan oleh Pemerintah Kota Semarang.
(fjo)
Berita Terkait
Kementerian PUPR Selesaikan...
Kementerian PUPR Selesaikan 3 Pasar di Jatim untuk Distribusi Bahan Pokok
Revitalisasi Pasar Rakyat,...
Revitalisasi Pasar Rakyat, Kementerian PUPR Selaraskan dengan Lingkungan
Pasa Ateh Bukittinggi,...
Pasa Ateh Bukittinggi, Semangat Bangkit di Tengah Pandemi
Kementerian PUPR Targetkan...
Kementerian PUPR Targetkan Pembangunan Pasar Induk Kota Batu Malang Rampung Mei 2023
Dukung Revitalisasi...
Dukung Revitalisasi Pasar Rembang, Legislator Gerindra akan Temui Kementerian PUPR
Belum Lama Diresmikan...
Belum Lama Diresmikan Presiden Jokowi, Atap Pasar Johar Semarang Bocor
Berita Terkini
Dampak Perang Dagang,...
Dampak Perang Dagang, DPR Dorong Impor Gas Penuhi Kebutuhan Industri
1 jam yang lalu
3 Fakta Menarik Singapore...
3 Fakta Menarik Singapore Airlines, Beri Bonus Fantastis 8 Kali Gaji dalam Setahun
2 jam yang lalu
Benahi Truk ODOL, Aptrindo:...
Benahi Truk ODOL, Aptrindo: Jangan Sampai Omon-omon, Harus Ada Roadmap Jelas
3 jam yang lalu
Sanksi AS Gagal Runtuhkan...
Sanksi AS Gagal Runtuhkan Moskow, Rusia Catat Pertumbuhan Ekonomi 4,1%
3 jam yang lalu
Scooter Prix dan Pertamina...
Scooter Prix dan Pertamina Mandalika Racing Series Bisa Menjadi Katalisator Ekonomi
3 jam yang lalu
Kementerian BUMN Dorong...
Kementerian BUMN Dorong Penguatan Komunikasi Digital Lewat Workshop Media Sosial Berbasis AI
3 jam yang lalu
Infografis
Korea Selatan Krisis...
Korea Selatan Krisis Politik, Korea Utara Luncurkan Rudal Balistik
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved