Gubernur BI Sebut Menkeu Segera Ajukan APBNP ke DPR
A
A
A
JAKARTA - Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo mengungkapkan bahwa Menteri Keuangan Sri Mulyani akan segera mengajukan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Perubahan (APBNP) ke Dewan Perwakilan Rakyat (DPR). Dalam APBNP ini terdapat perubahan besar pada asumsi makro akibat pandemi virus corona.
"Sedang dalam proses Kementerian Keuangan untuk mengajukan APBN Perubahan kepada DPR. Komunikasinya sudah dilakukan Ibu Menteri Keuangan dengan Badan Anggaran maupun Komisi XI DPR," kata Perry di dalam konferensi video di Jakarta, Selasa (24/3/2020).
Perry menambahkan bahwa pemerintah saat ini sedang melakukan penyesuaian terkait asumsi makro ekonomi yang akan menjadi dasar APBN Perubahan. Selain itu, Kementerian Keuangan juga tengah mendiskusikan secara intens simulasi guncangan ekonomi akibat pandemi corona.
"Baik mengenai asumsi makro maupun implikasi anggaran dan tentunya bagaimana komunikasinya dengan DPR," jelasnya.
Menurut Perry, BI bersama pemerintah saat ini sedang melakukan asesmen (penyesuaian) atas proyeksi-proyeksi makroekonomi 2020. Sebelumnya, BI telah merevisi proyeksi pertumbuhan ekonomi 2020 menjadi 4,2% hingga 4,6% (yoy).
"Sedang dalam proses Kementerian Keuangan untuk mengajukan APBN Perubahan kepada DPR. Komunikasinya sudah dilakukan Ibu Menteri Keuangan dengan Badan Anggaran maupun Komisi XI DPR," kata Perry di dalam konferensi video di Jakarta, Selasa (24/3/2020).
Perry menambahkan bahwa pemerintah saat ini sedang melakukan penyesuaian terkait asumsi makro ekonomi yang akan menjadi dasar APBN Perubahan. Selain itu, Kementerian Keuangan juga tengah mendiskusikan secara intens simulasi guncangan ekonomi akibat pandemi corona.
"Baik mengenai asumsi makro maupun implikasi anggaran dan tentunya bagaimana komunikasinya dengan DPR," jelasnya.
Menurut Perry, BI bersama pemerintah saat ini sedang melakukan asesmen (penyesuaian) atas proyeksi-proyeksi makroekonomi 2020. Sebelumnya, BI telah merevisi proyeksi pertumbuhan ekonomi 2020 menjadi 4,2% hingga 4,6% (yoy).
(ven)