Semen Gresik bangun lima pabrik packing plant

Rabu, 11 Januari 2012 - 17:00 WIB
Semen Gresik bangun lima pabrik packing plant
Semen Gresik bangun lima pabrik packing plant
A A A
Sindonews.com - PT Semen Gresik Tbk (SMGR) akan membangun lima pabrik pengepakan semen curah (packing plant) pada tahun ini. Investasi untuk seluruh pabrik packing plant tersebut diperkirakan mencapai USD500-600 ribu atau setara Rp4,6-5,5 miliar.

Direktur Keuangan SMGR Ahyanizzaman mengatakan, pembangunan satu pabrik packing plant diperkirakan sebesar USD100-120 ribu atau setara Rp917,3 juta-1,1 miliar.

“Nilai investasi kurang lebih hampir sama, tapi tergantung infrastruktur dan pembangunan pelabuhan,” tuturnya kepada Sindonews, Rabu (11/1/2012).

Lebih lanjut Ahyanizzaman menuturkan, jika tidak ada masalah tanah, maka perseroan bisa membangun sebanyak tiga sampai lima pabrik packing plant pada tahun ini. Rencananya, pabrik tersebut akan dibangun di wilayah Pontianak, Banjarmasin, Balikpapan, Sumatera, dan Kepulauan Riau.

Alasan perseroan membangun pabrik di wilayah itu lantaran permintaan yang tinggi sekaligus ingin menghemat biaya pengiriman. “Dengan packing plant ada penghematan biaya angkut sebesar Rp20.000-30.000 per ton,” ujar Ahyanizzaman.

Adapun kapasitas pabrik tersebut mencapai 200.000 ton per tahun. Badan Usaha Milik Negara (BUMN) semen tersebut saat ini sedang menyelesaikan pembangunan pabrik packing plant di Sorong, Papua.

Sementara itu, rencana pembangunan tiga sampai lima pabrik packing plant ini tergantung kesiapan lahan. Namun, diperkirakan bisa dimulai pada kuartal II atau III tahun ini, sedangkan waktu engineering dan konstruksinya sekira 13-16 bulan.

Disingung mengenai sumber pendanaan, Ahyanizzaman menuturkan, berasal dari kas perusahaan. Dana untuk pembangunan tersebut merupakan bagian dari dana belanja modal (capital expenditure/capex) yang dipersiapakan perseroan tahun ini sebesar Rp5,5 triliun. (bro)
()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6739 seconds (0.1#10.140)