Isuzu rambah core bisnis body repair

Sabtu, 28 Januari 2012 - 14:45 WIB
Isuzu rambah core bisnis body repair
Isuzu rambah core bisnis body repair
A A A


Sindonews.com - PT Astra Internasional Tbk-Isuzu Palembang tahun ini mulai merambah pada core bisnis body repair atau perawatan dan perbaikan bodi kendaraan. Keberadaan bengkel body repair ini dibuat secara terpisah, di luar dari bengkel resmi Isuzu.

“Ya, awal Januari ini kami sudah memulai pada body repair. Dibukanya bisnis body repair ini semata-mata ingin memenuhi kebutuhan konsumen dalam hal perbaikan dan perawatan kendaraan,” kata Branch Manager (BM) PT Astra Internasional Tbk-Isuzu Palembang Samuel Pilo, Jumat 27 Januari 2012.

Dia mengaku, segmentasi yang diambil dari bisnis body repair ini selain mengarah pada sasaran konsumen yang minibus Panther, juga ditujukan kepada segmen komersial seperti konsumen pemegang asuransi TLO atau kehilangan maupun all risk. Konsumen yang dilayani pun merupakan konsumen dari asuransi yang telah melakukan kerja sama dengan Isuzu Palembang.

“Dalam sehari, kami baru melayani body repair hingga 4 unit kendaraan. Kapasitas terpasang pada bengkel body repair ini mencapai 12 unit kendaraan,” tuturnya.

Dia berharap keberadaan bengkel khusus body repair ini dapat dimanfaatkan secara optimal bagi masyarakat Palembang, terutama bagi pelanggan Isuzu Panther.

Untuk keberadaan channel part Isuzu di Palembang, kata dia, saat ini baru ada sekitar 124 channel yang terdiri dari dealerhingga part shop. Tahun ini pihaknya menargetkan dapat membuka hingga 150 channel part yang tersebar di area Sumsel.

“Dengan semakin tumbuh jaringan spare part maupun fasilitas pendukungnya, kami optimistis tahun ini angka pertumbuhan penjualan Isuzu dapat lebih terdongkrak signifikan dibandingkan tahun lalu,” ujar Samuel.

Sementara itu, Kepala Bengkel PT Astra Internasional Tbk-Isuzu Palembang Agoes Wibowo menambahkan, saat ini bengkel body repair masih melayani permintaan konsumen, khususnya konsumen Asuransi Astra Buana (AAB). (bro)
()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6355 seconds (0.1#10.140)