Wamen ESDM: Pengurangan subsidi untuk infrastruktur BBG

Kamis, 23 Februari 2012 - 16:28 WIB
Wamen ESDM: Pengurangan subsidi untuk infrastruktur BBG
Wamen ESDM: Pengurangan subsidi untuk infrastruktur BBG
A A A
Sindonews.com - Keputusan untuk melakukan pengurangan subsidi BBM dinilai tepat oleh Wakil Menteri ESDM Widjojono Partowidagdo. Hal ini dikarenakan hasil pengurangan subsidi tersebut bisa digunakan untuk membangun infrastruktur transportasi terkait konversi BBM ke BBG.

“Saya setuju pengurangan subsidi, karena akan digunakan untuk transportasi terutama angkutan umum,” kata Widjojono, usai Seminar Konversi Gas untuk Kendaraan Bermotor di Aula Barat ITB, Bandung, Kamis (23/2/2012).

Widjojono menilai, pemberian subsidi BBM merupakan kebijakan yang salah. Dampaknya, makin banyak kendaraan pribadi hingga tidak berkembangnya transportasi masal. Di negara lain seperti Amerika Serikat tidak ada subsidi BBM. Uang untuk subsidi mereka gunakan untuk infrastruktur transportasi hingga terbentuk sistem transportasi massal yang nyaman.

Karena itulah, lanjut dia, warga AS tidak malu memakai kendaraan umum. “Mereka punya mobil tapi dipakai pas weekend. Mereka pilih kendaraan umum yang aman dan nyaman. Jadi di kita salah kasih subsidi. Sistem transportasi di Indonesia amburadul,” ujarnya.

Adanya rencana konversi BBM ke BBG, diharapkan makin bisa memperbaiki sistem transportasi umum dan mengurangi ketergantungan kepada subsidi. Sasaran konversi terutama kendaraan umum. “Untuk kendaraan umum jadi subsidinya pemberian conventer kit gratis. Untuk pribadi tidak,” katanya. (ank)
()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5842 seconds (0.1#10.140)