Melamun adalah harta karun

Minggu, 11 Maret 2012 - 10:05 WIB
Melamun adalah harta...
Melamun adalah harta karun
A A A
Sindonews.com - Kemunculan konsumen kelas menengah secara massal merupakan fenomena baru di Indonesia. Kelas konsumen baru ini muncul sebagai dampak dari meningkatnya kemampuan ekonomi dan daya beli masyarakat.

Makin makmurnya konsumen (apalagi mereka juga makin terdidik) mengubah pola pikir dan perilaku dalam membeli dan mengonsumsi barang. Perubahan perilaku konsumen ini menciptakan peluang-peluang baru yang luar biasa bagi entrepreneur. Saya bahkan berani mengatakan lima tahun ke depan Indonesia akan menghadapi ”era sejuta peluang” yang terjadi karena fenomena revolusi kelas menengah.

Munculnya begitu banyak peluang pasar ini tak didominasi oleh segelintir bidang,tetapi terjadi hampir di semua industri dan sektor.Tak hanya di sektor barang (goods), juga jasa (services); tak hanya sektor B2B (business to business) tapi juga B2C (business to consumer); tak hanya di kota tapi juga di desa. Nggak usah mikir yang sulit-sulit, coba kita lihat contoh-contoh gampang berikut ini.

Beras Diabetes

Dulu yang namanya beras ya untuk bikin kenyang, untuk mengganjal perut. Tapi dengan meningkatnya kesadaran kelas menengah akan kesehatan, kini mulai banyak konsumen kelas menengah mengonsumsi beras untuk tujuan sehat. Banyak label yang diberikan untuk menyebut beras ”sehat” ini. Ada yang menyebutnya beras merah, beras anti diabetes, beras organik, dsb.

Beras Taj Mahal adalah salah satu merek beras sehat yang jeli memanfaatkan maraknya konsumen kelas menengah. Produk asal Malaysia ini bahkan mengklaim dapat mencegah diabetes, ejakulasi dini, mengatasi berat badan, dan mempercepat proses diet. Bisa dipastikan konsumen kelas menengah akan berseloroh,”Ini beras gue banget!”

Konser Tiap Minggu

Selama tiga tahun terakhir kita menyaksikan fenomena yang luar biasa di Jakarta, yaitu maraknya konser artis asing beragam musik dari pop, rock, hingga jazz. Yang mencengangkan adalah, konser-konser bertiket mahal itu laris manis. Bahkan untuk beberapa konser seperti Katty Perry tiket bisa sold-out dalam ukuran jam. Nggak hanya itu, karena kapasitas pengetahuan dan global view-nya, kini konsumen kelas menengah juga mulai mencari hiburan-hiburan berkelas ala teater Broadway (Phantom of the Opera) atau drama musikal (Laskar Pelangi).

Wine Freak

Rutin mengonsumsi wine sebelumnya hanya ada di kalangan bule-bule ekspatriat. Namun karena kemampuan menyerap informasi (melalui TV kabel, Googling,Facebook,Twitter), konsumen kelas menengah mulai tahu bagaimana tradisi minum wine itu. Karena itu sejak beberapa tahun terakhir banyak bermunculan wine lounge (seperti Vin+) dan komunitas-komunitas penikmat wine (seperti Vox Populi atau Wine Spirit Lover) di Jakarta dan kota-kota besar Tanah Air. Minum wine tidak lagi luxury, tapi sudah menjadi mass luxury.

See and to be Seen

Ketika kebutuhan perut sudah tercukupi,maka kebutuhan konsumen kelas menengah naik kelas ke kebutuhan yang ”aneh-aneh”. Salah satunya adalah kebutuhan narsis dalam rangka eksistensi diri dan aktualisasi diri. Itu sebabnya gerai atau kafe di mal yang menawarkan value ”see and to be seen” menjamur luar biasa. Terdapat tren McDonalds atau KFC keluar mal untuk menangkap konsumen kelas menengah yang hobinya nongkrong sambil ber- ”see and to be seen” ria hingga menjelang Subuh. Gerai seperti 7-Eleven menikmati sukses luar biasa karena cerdik menangkap peluang kelas menengah dengan gaya hidup baru ini.

Lab Asam Urat

Saya punya seorang teman yang memiliki bisnis laboratorium kesehatan untuk pengujian kadar kolesterol, asam urat, hingga gula darah. Dengan mata berbinar-binar si teman bercerita kepada saya betapa bisnis lab saat ini menggeliat luar biasa. Kenapa? Karena, kata dia, saat ini mulai terbentuk kebiasaan di kalangan konsumen kelas menengah kita untuk berobat secara preventif, bukan kuratif.

Dulu kita baru datang ke rumah sakit kalau kita sudah meriang-meriang atau mencret-mencret . Kini, orang segar-bugar datang ke rumah sakit untuk tahu berapa kadar asam urat atau mencari tahu apakah jeroannya bekerja normal. Ini, ujar teman saya, merupakan peluang luar biasa bagi bisnis lab. ”Semakin maju dan makmur suatu negara, maka makin banyak pasien yang datang ke rumah sakit. Sebagian besar mereka ke rumah sakit bukan dalam keadaan demam-deman atau mencret-mencret, tapi segar-bugar,”seloroh teman saya.

Harta Karun

Sederet pasar-pasar baru, produkproduk baru,atau bisnis-bisnis baru di atas adalah sebagian kecil saja dari begitu banyaknya peluang-peluang baru yang muncul sebagai akibat munculnya konsumen kelas menengah baru di Indonesia.Ketika ”era sejuta peluang” sudah di depan mata, maka hanya ada satu tekad bagi entrepreneurIndonesia: BANGKIT!!! Ketika peluang-peluang pasar baru bertebaran, maka indra penciuman para entrepeneur harus lebih tajam.

Caranya bagaimana? Saya punya dua tips. Pertama, amati orang-orang di sekeliling Anda. Di manapun Anda berada—di mal, di airport, suntuk di tengah kemacetan,di terminal bis,di dalam busway, di kantor, di pasar, di kantin, di acara pernikahan, di forumforum seminar,nonton TV,mendengarkan radio, semuanya — Anda harus mengamati dengan seksama gerakgerik dan perilaku mereka, apa yang mereka bicarakan, bagaimana bahasa tubuh mereka, dsb-dsb.

Semakin banyak Anda mengamati, semakin banyak pula ide-ide bisnis Anda peroleh. Kedua, perbanyaklah melamun. Setelah Anda mengamati orang-orang di sekeliling Anda, bawalah amatan itu ke otak Anda. Paksa otak Anda bekerja keras untuk menemukan insight-insight bisnis di balik amatan-amatan tersebut. Umbar lah mimpi Anda.Umbarlah ide-ide gila Anda. Lakukan itu dengan passion, tanpa kenal tempat, tanpa kenal waktu, kalau perlu sampai dibawa mimpi.

Pengalaman pribadi, momen paling favorit bagi saya untuk melamun ada dua: saat (maaf) duduk di toilet pagi-pagi dan saat nyetir terjebak kemacetan di belantara jalan Jakarta. Di Jakarta waktu berjalan demikian cepat, semua orang sibuk, semua orang dikejar-kejar deadline pekerjaan. Tapi percayalah,Anda harus menyediakan cukup waktu untuk melamun. Ingat! Melamun adalah harta karun paling berharga Anda di ”era sejuta peluang.”.

YUSWOHADY
Pengamat Bisnis dan Pemasaran Blog
()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0788 seconds (0.1#10.140)