Alfaria bukukan laba bersih Rp360,7 M

Selasa, 12 Juni 2012 - 17:23 WIB
Alfaria bukukan laba bersih Rp360,7 M
Alfaria bukukan laba bersih Rp360,7 M
A A A


Sindonews.com - PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (Perseroan) berhasil membukukan laba bersih di tahun 2011 sebesar Rp360,7 miliar atau naik 41,0 persen dari Rp255,8 miliar tahun 2010.

Sementara itu, penjualan bersih sepanjang 2011 tercatat sebesar Rp18,2 triliun. Penjualan bersih tersebut meningkat sebesar 29,6 persen dari Rp14,1 triliun pada tahun 2010.

"Pencapaian kinerja memperlihatkan keberhasilan perusahaan yang terus bertumbuh, kemampuan perusahaan bertumbuh adalah hasil perbaikan pelaksanaan nilai-nilai dasar industri dan usaha," kata Vice President Director PT Sumber Alfarian Tbk Pudjianto usai Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPS) yang berlangsung di Tangerang, Selasa (12/6/2012)

Selain itu, di tahun 2011 perseroan banyak melakukan pembukaan gerai baru serta pembelian lahan di beberapa daerah untuk perluasan kantor cabang dan gudang. Selama tahun 2011, perseroan membuka 985 gerai baru dari 393 gerai di antaranya adalah gerai waralaba, menambah satu pusat distribusi di Palembang, serta merelokasi satu Pusat Distribusi dari Surabaya ke Sidoarjo.

Seiring dengan ekspansi yang terus dilakukan perseroan, total aset perseroan meningkat 17,6 persen menjadi Rp50 triliun pada tanggal 31 Desember 2011. (bro)
()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6155 seconds (0.1#10.140)