Pertamina diminta jangan batasi solar non subsidi

Rabu, 24 April 2013 - 13:09 WIB
Pertamina diminta jangan...
Pertamina diminta jangan batasi solar non subsidi
A A A
Sindonews.com - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Jero Wacik mengimbau PT Pertamina (Persero) tidak membatasi pasokan solar non subsidi.

"Jadi Solar itu ada dua, pertama solar subsidi dan kedua solar non subsidi. Yang dibatasi dengan kuota adalah solar subsidi, jumlahnya terbatas. Karena terbatas maka jatah hariannya terbatas," ujar Jero, Rabu (24/4/2013).

Sementara, untuk solar non subsidi, Jero meminta agar pasokannya tidak dibatasi. "Saya minta agar Pertamina tidak membatasi solar non subsidi," tegasnya.

Dia menjelaskan, bahwa perusahaan besar seperti pertambangan dan perkebunan seharusnya tidak boleh mengonsumsi BBM bersubsidi. Karena itu, pemerintah akan meningkatkan pengawasan.

Selain itu, Jero juga mengumumkan bahwa pemerintah telah menambah pasokan solar bersubsidi. Tambahan pasokan diberikan kepada daerah-daerah yang mengalami kelangkaan dan antrean panjang.

"Tambahan pasokan solar bersubsidi terutama pada titik yang penuh antrean," kata Menteri asal Partai Demokrat tersebut.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6064 seconds (0.1#10.140)