Asus andalkan notebook Asustek 3-in-1

Selasa, 04 Juni 2013 - 14:07 WIB
Asus andalkan notebook...
Asus andalkan notebook Asustek 3-in-1
A A A
Sindonews.com - Asustek Computer Inc memperkenalkan komputer notebook yang dapat berfungsi sebagai desktop dan tablet PC dalam pameran komputer di Taiwan hari ini. Peluncuran produk andalan tersebut dimaksudkan untuk menangkap pasar yang tengah bergeser menunju komputasi mobile.

Dilansir dari Bloomberg, Selasa (4/6/20133), pameran perdagangan komputer terbesar di Asia ini digelar selama lima hari, menampilkan 1.700 peserta pameran dan 5.000 stand. Pembuat komputer pribadi mencoba mengisi pasar Apple Inc (AAPL) dan Samsung Electronics Co, yang mendominasi sektor mobile setelah memperkenalkan smartphone dan tablet, memanfaatkan pergeseran selera konsumen.

Lembaga survei IDC memprediksi pengiriman PC akan merosot 7,8 persen tahun ini, hasil terburuk dalam sejarah, dan tablet akan menyalip penjualan mereka pada 2015. Pengiriman tablet diproyeksikan akan tumbuh 45 persen atau sebanyak 332,4 juta unit pada 2015, dibandingkan dengan perkiraan PC sebanyak 322,7 juta unit.

Transformasi laptop book Trio Asustek 3-in-1 mempunyai layar yang dapat dilepas, memiliki baterai sendiri yang bisa dijalankan sebagai tablet serta nirkabel dari monitor dan keyboard sebagai komputer desktop. Komputer ini berjalan menggunakan sistem Windows dan sistem operasi Android Google Inc's.

Pada pameran itu, Acer Inc juga merilis komputer tablet baru 8-inch, bersama dengan notebook layar sentuh yang dijalankan Microsoft Corp (MSFT)'s melalui sistem operasi Windows 8.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8570 seconds (0.1#10.140)