Surplus perdagangan China September anjlok 44,7%

Sabtu, 12 Oktober 2013 - 12:30 WIB
Surplus perdagangan China September anjlok 44,7%
Surplus perdagangan China September anjlok 44,7%
A A A
Sindonews.com - Surplus perdagangan China membukukan hasil mengecewakan menyempit menjadi USD15,2 miliar pada September 2013, dari USD28,6 miliar di bulan sebelumnya.

Dilansir dari Channel News Asia, Sabtu (12/10/2013), Administrasi Umum Bea Cukai China mencatat, ekspor turun 0,3 persen year-on-year (yoy) menjadi USD185,64 miliar pada September, sedangkan impor meningkat 7,4 persen menjadi USD170,44 miliar.

Hasil perdagangan September lebih buruk dari perkirakan sembilan analis yang disurvei Dow Jones Newswires, yang memprediksi surplus perdagangan sebesar USD27 miliar.

Kinerja perdagangan China merupakan elemen kunci dari angka pertumbuhan ekonomi negara, untuk kuartal ketiga hingga September, yang akan dirilis Jumat depan.

Serangkaian data yang kuat dalam beberapa bulan terakhir, termasuk ekspor dan output industri, telah mendorong percepatan pertumbuhan triwulanan, memacu optimisme menyusul kejutan penurunan pada paruh pertama tahun ini.

Secara keseluruham, untuk sembilan bulan pertama tahun ini, ekspor meningkat 8 persen menjadi USD1,61 triliun, sedangkan impor naik 7,3 persen menjadi USD1,45 triluan. Surplus perdagangan untuk periode mencapai USD169,4 miliar, naik 14,4 persen.

Zheng Yuesheng, pejabat Administrasi Umum Bea Cukai China mengatakan, angka tiga triwulan digambarkan cenderung rendah, namun pertumbuhan stabil.

"Perdagangan dengan Uni Eropa dan Jepang dalam momentum ke atas, sementara perdagangan dengan AS dan ASEAN (Perhimpunan Bangsa-bangsa Asia Tenggara ) terus naik," ujarnya.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6476 seconds (0.1#10.140)