Akhir 2014 PLN Batam melantai di bursa

Minggu, 29 Desember 2013 - 14:11 WIB
Akhir 2014 PLN Batam...
Akhir 2014 PLN Batam melantai di bursa
A A A
Sindonews.com - PT PLN Batam, anak usaha PT PLN (Persero) akan melakukan penawaran umum saham perdana (initial public offering/IPO) pada kuartal IV-2014.

"Dalam rangka mengembangkan kelistrikan di Batam kami akan melantai ke bursa tahun depan," tutur Sekretaris Perusahaan Kurnia Rumdhony saat ditemui di dalam acara kunjungan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) di kantor Bright PLN Batam, Batam, Kepulauan Riau, akhir pekan lalu.

Menurut dia, saat ini, perusahaan masih menghitung besaran harga saham yang akan ditawarkan dan menghitung besaran saham yang akan dilepas di bursa saham. Adapun untuk pelaksanaan IPO, lanjut dia, perusahaan telah menunjuk PT Bahana Sekuritas sebagai penjamin pelaksana emisi.

Ditempat yang sama, Direktur Operasional PLN Batam M Tagor Sidjabat mengakui bahwa rencana IPO seharusnya sudah melantai ke bursa pada kuartal I-2014. Namun, lanjut dia, rencana itu mundur karena kondisi ekonomi nasional sedang mengalami fluktuasi di sepanjang tahun ini. "Saat ini kami sedang melakukan perbaikan kualitas sebelum saham tercatat di bursa saham," kata dia.

Dia menjelaskan, perusahaan mempunyai dua alternatif dalam melakukan pencatatan saham yakni di Bursa Efek Indonesia atau akan di bawa ke Bursa Singapura. "Akan tetapi kita akan prioritaskan di pasar modal nasional," kata dia.

Lebih lanjut dia mengatakan, anak usaha PLN mempunyai kepemilikan saham 99,9 persen. PLN Batam membidik dana hasil IPO sebesar Rp1 triliun yang nantinya akan digunakan untuk mengembangkan pembangkit listrik tenaga gas di Tanjung Uncang dengan total 190 megawatt. "Rencananya 2015 bisa selesai," kata dia.

Sebelumnya, Menteri BUMN Dahlan Iskan menuturkan bahwa IPO yang akan dilakukan PLN Batam bisa menjadi pola utama dalam memajukan perusahaan daripada melepas kepemilikan saham kepada perusahaan lain. "IPO bisa lebih menguntungkan agar tata kelola perusahaan bisa lebih terjamin," kata dia.
(gpr)
Berita Terkait
Kompor Induksi Buat...
Kompor Induksi Buat Hidup Jadi Lebih Praktis, Nyaman dan Hemat
Alasan PLN Matikan Listrik...
Alasan PLN Matikan Listrik Pelanggan saat Hujan Deras
Program Ikatan Kerja...
Program Ikatan Kerja PT PLN (Persero) Resmi Dibuka, Ini Persyaratannya!
Viral, Tiang Listrik...
Viral, Tiang Listrik Berdiri di Tanah Warga, Mau Dipindah PLN Minta Rp12,6 Juta
4 Kategori PLTU yang...
4 Kategori PLTU yang Boleh Jualan Emisi Karbon
Pemkab Tasikmalaya Optimis...
Pemkab Tasikmalaya Optimis Pengembangan Biomassa PLN Angkat Ekonomi Daerah
Berita Terkini
Kejar Pertumbuhan Ekonomi...
Kejar Pertumbuhan Ekonomi 8% Butuh Konektivitas Andal
5 jam yang lalu
Dampak Perang Dagang,...
Dampak Perang Dagang, DPR Dorong Impor Gas Penuhi Kebutuhan Industri
6 jam yang lalu
3 Fakta Menarik Singapore...
3 Fakta Menarik Singapore Airlines, Beri Bonus Fantastis 8 Kali Gaji dalam Setahun
8 jam yang lalu
Benahi Truk ODOL, Aptrindo:...
Benahi Truk ODOL, Aptrindo: Jangan Sampai Omon-omon, Harus Ada Roadmap Jelas
8 jam yang lalu
Sanksi AS Gagal Runtuhkan...
Sanksi AS Gagal Runtuhkan Moskow, Rusia Catat Pertumbuhan Ekonomi 4,1%
8 jam yang lalu
Scooter Prix dan Pertamina...
Scooter Prix dan Pertamina Mandalika Racing Series Bisa Menjadi Katalisator Ekonomi
8 jam yang lalu
Infografis
3 Tujuan Rusia Menempatkan...
3 Tujuan Rusia Menempatkan Pesawat Tempur di Papua
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved