Rayakan HUT ke-51, Bank Jateng bagikan sembako

Kamis, 10 April 2014 - 18:52 WIB
Rayakan HUT ke-51, Bank...
Rayakan HUT ke-51, Bank Jateng bagikan sembako
A A A
Sindonews.com - Bank Jateng melakukan pendekatan ke masyarakat dalam perayaan ulang tahun perseroan yang ke-51. Dalam acara tersebut perseroan membagikan bantuan sembako kepada panti sosial Tresna Werdha Budi Mulya dan panti asuhan Griya Yatim dan Dhuafa di Jakarta. Selain itu juga dilakukan acara donor darah dengan 112 peserta.

"Ini bagian dari promosi keberadaan kami sehingga dapat lebih dikenal di masyarakat. Kami ingin merangkul masyarakat lebih luas, tidak hanya perantau dari Jawa Tengah saja. Kami juga sudah menyalurkan pembiayaan di luar segmen utama kami dengan sektor lebih beragam," terang Pimpinan Bank Jateng Cabang Jakarta, Prasetyo F Antono dalam siaran persnya, Kamis (10/4/2014).

Dia juga menyebutkan perseroan akan meluncurkan layanan SMS Banking dan Mobile Banking di tahun ini. Fitur ini tidak hanya untuk menyasar nasabah menengah ke atas tapi juga ke bawah, bahkan pelajar.

Sedangkan untuk di Jakarta sendiri juga ditargetkan akan menambah tiga ATM untuk melengkapi dua yang sudah ada. Dengan penambahan ini diharapkan dapat meningkatkan pelayanan dan menjaring lebih banyak nasabah.

"Penambahan ATM tidak hanya untuk nasabah sendiri tapi juga nasabah bank lain. Dalam sebulan setidaknya terdapat lebih dari 50 nasabah bank lain yang menggunakan ATM kami," ujarnya.
(gpr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6481 seconds (0.1#10.140)