Penjualan Semen Gresik Di DKI Jakarta Meningkat 21%

Minggu, 08 Juni 2014 - 19:40 WIB
Penjualan Semen Gresik Di DKI Jakarta Meningkat 21%
Penjualan Semen Gresik Di DKI Jakarta Meningkat 21%
A A A
JAKARTA - PT Semen Gresik berhasil mencatat penjualan sebesar 221.000 atau meningkat 21% pada periode Januari-April 2014 dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun sebelumnya mencapai 181.000 ton.

Penjualan Semen Gresik pada periode tersebut terbesar masih ditunjang oleh penjualan Bag (kantong) yang mencapai 120 ribu ton, sedangkan Bulk (curah) sebesar 101 ribu ton.

"Peningkatan penjualan Semen Gresik di Wilayah DKI Jakarta yang mencapai 21% ini dipicu oleh kepercayaan masyarakat terhadap produk Semen Gresik. Penjualan ini lebih tinggi dibanding dengan peningkatan pertumbuhan konsumsi semen di Jakarta yang mencapai 6,2%," kata Direktur Komersial Semen Gresik Aunur Rosyidi, dalam acara Customer Gathering SMGR, di Gedung Balai Samudera, Jakarta, Minggu (8/6/2014).

Aunur mengungkapkan, pangsa pasar (market share) samap bulan April mencapai 12,1%. Melihat perkembangan penjualan ini, Perseroan optimis pada tahun ini dapat menguasai mpasar di DKI Jakarta sebesar 14%.

"Market share kita di DKI Jakarta saat ini telah mencapai 12,1%, kami optimis hingga akhir tahun ini akan mengusai sebesar 14% hingga 15%," jelasnya.

Dirinya mengungkapkan, bahwa dengan beroperasinya pabrik Tuban 4 di Jawa Timur (Jatim) berkapasita 3 juta ton semen per tahun dan Packing Plant di Ciwandan, maka pasokan semen di pabrik akan semakin lancar.

"Dengan begitu, konsumen akan lebih mudah mendapatkan Semen Gresik dengan ketersedian pasokan yang cukup kami optimis bisa mengembangkan pasar di Wilayah Jakarta," jelasnya.

Ia juga menjelaskan bahwa, konsumsi semen untuk wilayah DKI Jakarta pada periode Januari-April 2014 mencapai 1,82 juta ton atau naik 6,2% dibanding tahun 2013 sebesar 1,72 juta ton.

"Pertumbuhan konsumsi semen tersebur melebihi pertumbuhan semen secara nasional yang hany tumbuh sekitar 3,7%," jelasnya

Oleh karenanya, kata Aunur Rosyidi, pihak Semen Gresik hari ini menggelar customer gathering untuk area DKI Jakarta. Hal ini sengaja dilakukan Manajemen Semen Gresik guna menjaga hubungan dengan customer. Acara tersebur diikuti oleh 450 toko (retail) atau sebanyak 1.400 orang yang terdiri dari pemilik toko dan pelanggan semen curah area tersebut.

Pada kesempatan ini pula SMI memberikan penghargaan 'best customer' kepada 10 pelanggan clauster platinum dan 15 pelanggan kategori toko. "Apresiasi pelanggan ini adalah bentuk program dalam menjaga hubungan dan loyalitas seluruh mitra, kami akan terus memberikan penghargaan setinggi-tingginya atas dukungan mitra penjualan, sehingga mitra tersebut dapat selalu merasakan nilai tambah dari perusahaan," ujarnya.

Ia menambahkan, pihaknya berharap melalui program ini dapat memacu serta meningkatkan kontribusi para toko yang merupakan mitra penjualan utana Semen Gresik. Melalui dukungan para mitra inilah, induk usaha Semen Gresik yaitu Semen Indonesia dapat menjaga posisi sebagai market leader sebesar 44% di tingkat nasional.
(gpr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5805 seconds (0.1#10.140)