Qantas Naikkan Tarif Dasar Tiket

Rabu, 28 Januari 2015 - 12:17 WIB
Qantas Naikkan Tarif...
Qantas Naikkan Tarif Dasar Tiket
A A A
SYDNEY - Qantas Airways Ltd akan menaikkan tarif dasar tiket untuk menutupi penghapusan biaya tambahan bahan bakar. Langkah ini menepis seruan agar industri penerbangan menurunkan tarif tiket karena penurunan harga minyak mentah dunia.

Maskapai Australia itu menyatakan, lebih dari setengah harga minyak selama enam bulan terakhir tidak cukup untuk menutupi kuatnya kompetisi tarif internasional. Maskapai besar lainnya juga beralasan, tarif dasar tiket adalah fungsi permintaan, bukan biaya. Meski demikian, Qantas tampaknya menjadi yang pertama menggunakan alasan untuk mengimbangi biaya tambahan bahan bakar.

“Jika Anda lihat pada tren penerbangan global selama dekade lalu, biaya dan kompetisi telah meningkat sementara tarif dan keuntungan maskapai turun,” ungkap Chief Executive Officer (CEO) Alan Joyce, dikutip kantor berita Reuters . “Kami melihat keuntungan besar dari bahan bakar dan itu akan membantu bisnis internasional kami kembali membukukan laba dan akan membantu Qantas berinvestasi pada konsumen.

Dia menambahkan, jumlah penumpang tetap di bawah level sebelum krisis keuangan global dan harga minyak yang lebih rendah akan membuat maskapai dalam posisi lebih baik untuk investasi pesawat, rute, dan ruang tunggu baru. “Di lingkungan yang sangat kompetitif di mana para konsumen telah membayar lebih murah dibandingkan beberapa tahun lalu, harga minyak yang lebih rendah dapat membantu industri memiliki pijakan jangka panjang,” katanya.

Konsumen setia Qantas akan mendapat keuntungan dari restrukturisasi tarif tiket itu. Artinya, mereka tidak lagi harus membayar biaya tambahan untuk bahan bakar dalam tarif tiket mereka. Penumpang Qantas kelas ekonomi dapat menghemat USD87 pada penerbangan pulang ke Amerika Serikat dan penumpang ekonomi premium akan mendapat 130 dolar Australia untuk tiket pulang ke Afrika Selatan.

Minyak saat ini 60% lebih murah dibandingkan saat harga tertinggi pada Juni. Kondisi ini meningkatkan proyeksi laba industri global meningkat USD5 miliar tahun ini menjadi USD25 miliar. Meski demikian, Asosiasi Transportasi Udara Internasional (International Air Transport Association/IATA) memperkirakan laba bersih maskapai membuat per penumpang tahun ini akan meningkat USD1 dibandingkan tahun lalu, dari USD6 menjadi USD7.

Para pakar penerbangan menjelaskan, pekan lalu sejumlah maskapai tidak akan memangkas tarif tiket setelah penurunan harga minyak walaupun ada seruan dari para politisi dan konsumen. Emirates pekan lalu mempertimbangkan apakah akan memangkas biaya tambahan. Adapun, Qatar Airways berencana mengurangi biaya tapi tidak dijelaskan kapan dan seberapa besar.

AirAsia Bhd awal pekan ini menyatakan, pihaknya telah menghapus biaya tambahan bahan bakar di semua afiliasi regional dan maskapai jarak jauh AirAsia X Bhd. Pesaing Qantas, Virgin Australia Holdings Ltd, telah menghapus biaya tambahan bahan bakar untuk rute AmerikaSerikat(AS), pekanlalu. Japan Airlines juga memangkas biaya tambahan bahan bakar. Analis menyatakan, penghapusan biaya tambahan bahan bakar itu merupakan langkah marketing yang penting.

Syarifudin
(bbg)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0566 seconds (0.1#10.140)