Pertamina Rugi jika Harga Solar Rp6.000/Liter

Kamis, 05 Februari 2015 - 11:56 WIB
Pertamina Rugi jika...
Pertamina Rugi jika Harga Solar Rp6.000/Liter
A A A
JAKARTA - Direktur Utama (Dirut) PT Pertamina (Persero) Dwi Soetjipto memastikan perseroan akan rugi, jika harga bahan bakar minyak (BBM) jenis solar diturunkan menjadi Rp6.000 per liter, dari saat ini Rp6.400 per liter.

Hal tersebut dikatakan Dwi dalam menanggapi desakan DPR yang meminta agar harga solar diturunkan menjadi Rp6.000 per liter, mengingat harga minyak dunia yang terus merosot.

"Kan di waktu itu sudah saya sampaikan, kalau di bawah Rp6.200, Pertamina akan rugi," ujarnya di Istana Negara, Jakarta, Kamis (5/2/2015).

Selain kerugian yang akan dihadapi Pertamina jika harga solar turun, dia juga menegaskan bahwa saat ini harga minyak dunia telah mengalami rebound ke atas. Terlebih, tantangan yang dihadapi pemerintah ke depan masih cukup banyak.

"Kita lihat nanti kebijakan pemerintah, karena kan tantangan ke depan masih banyak. Harga internasional kemarin juga kita lihat, ada rebound ke atas lagi. Itu nanti yang akan jadi perhatian di pemerintah," jelas dia.

Kendati demikian, Dwi mengaku akan mengikuti apa yang telah diputuskan dan menjadi kebijakan pemerintah. "Tapi apapun keputusan pemerintah, kita terima," pungkas mantan bos PT Semen Indonesia Tbk ini.
(izz)
Berita Terkait
Mulai 1 Februari 2023,...
Mulai 1 Februari 2023, Harga 2 Jenis BBM Pertamina Resmi Naik
Pertamina Melakukan...
Pertamina Melakukan Penyesuaian Harga BBM, Cek Daftarnya
Resmi Turun! Ini Daftar...
Resmi Turun! Ini Daftar Harga Terbaru BBM Jenis Pertamax
Harga Pertamax Naik...
Harga Pertamax Naik Lagi Mulai 1 Maret 2023
Harga BBM Tak Turun-Turun,...
Harga BBM Tak Turun-Turun, Ini Alasan Pertamina
Harga BBM Seharusnya...
Harga BBM Seharusnya Turun Rp2.000 per Liter Per 1 Mei
Berita Terkini
Kejar Pertumbuhan Ekonomi...
Kejar Pertumbuhan Ekonomi 8% Butuh Konektivitas Andal
5 jam yang lalu
Dampak Perang Dagang,...
Dampak Perang Dagang, DPR Dorong Impor Gas Penuhi Kebutuhan Industri
7 jam yang lalu
3 Fakta Menarik Singapore...
3 Fakta Menarik Singapore Airlines, Beri Bonus Fantastis 8 Kali Gaji dalam Setahun
8 jam yang lalu
Benahi Truk ODOL, Aptrindo:...
Benahi Truk ODOL, Aptrindo: Jangan Sampai Omon-omon, Harus Ada Roadmap Jelas
9 jam yang lalu
Sanksi AS Gagal Runtuhkan...
Sanksi AS Gagal Runtuhkan Moskow, Rusia Catat Pertumbuhan Ekonomi 4,1%
9 jam yang lalu
Scooter Prix dan Pertamina...
Scooter Prix dan Pertamina Mandalika Racing Series Bisa Menjadi Katalisator Ekonomi
9 jam yang lalu
Infografis
Harga Emas Menggila,...
Harga Emas Menggila, Kini Tembus Rp1,9 Juta Per Gram
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved