Akhir Pekan, Rupiah Dibuka Menguat 8 Poin ke Rp13.320

Jum'at, 21 April 2017 - 10:27 WIB
Akhir Pekan, Rupiah Dibuka Menguat 8 Poin ke Rp13.320
Akhir Pekan, Rupiah Dibuka Menguat 8 Poin ke Rp13.320
A A A
JAKARTA - Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (USD) pada perdagangan akhir pekan bosan melemah. Rupiah di indeks Bloomberg, Jumat (21/4/2017), naik 8 poin atau 0,06% ke Rp13.315 per USD.

Sebelumnya, pada Kamis kemarin, rupiah di indeks Bloomberg berakhir lemah 4 poin atau 0,03% ke Rp13.323/USD.

Menguatnya rupiah juga terpantau di data Yahoo Finance, dimana mata uang NKRI dibuka naik 4 poin atau 0,03% ke Rp13.318. Kemarin, rupiah ditutup melemah 25 poin atau 0,19% ke posisi Rp13.320/USD.

Data SINDOnews yang bersumber dari Limas, rupiah pada hari ini naik 28 poin ke angka Rp13.312 per USD, dimana Kamis lewat ditutup melemah 6 poin ke angka Rp13.340.

Kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) Bank Indonesia, rupiah pada Jumat ini, dibuka berada di level Rp13.320, terapresiasi 8 poin dari Rp13.328 di hari Kamis lalu.

Putusan Rapat Dewan Gubernur Bank Indonesia (RDG BI) yang mempertahankan suku bunga acuan Bank Indonesia, 7 Day Repo Rate tetap berada di level 4,75% pada bulan ini mendukung kurs rupiah.

Mengutip Reuters, Jumat (21/4), indeks USD terhadap enam mata uang rival utama, hampir mendatar di 99,815 DXY, setelah data aktivitas bisnis di Amerika Serikat masih belum menunjukkan perubahan besar. Hal ini tidak mengubah pandangan pedagang terhadap pertumbuhan ekonomi AS yang dinilai masih sederhana dan inflasi rendah.

Euro pun dibuka stabil di level USD1,0718 EUR setelah naik ke level USD1,0778 EUR pada Kamis kemarin. Mata uang tunggal Uni Eropa juga stabil terhadap yen di posisi 117,10 dari sebelumnya berada di 117,18.

Dan dolar AS bertahan stabil terhadap yen di 109,28 setelah sempat naik 0,4% pada Kamis kemarin.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3964 seconds (0.1#10.140)