Harga Jual Emas Antam Stagnan di Rp621.000/Gram

Kamis, 31 Agustus 2017 - 10:04 WIB
Harga Jual Emas Antam Stagnan di Rp621.000/Gram
Harga Jual Emas Antam Stagnan di Rp621.000/Gram
A A A
JAKARTA - Harga jual emas PT Aneka Tambang Tbk (Antam) melansir dari situs Logammulia.com, Kamis (31/8/2017) stagnan di level Rp621.000/gram. Sementara harga jual kembali alias buyback juga sama, betah di posisi Rp550.000/gram.

Untuk harga emas Antam ukuran 2 gram dibanderol Rp1.202.000 dengan harga per gram Rp601.000. Harga emas 3 gram dipatok Rp1.785.000 dengan harga per gram Rp595.000. Sedangkan harga emas 4 gram senilai Rp2.368.000 dengan harga per gram Rp592.000.

Emas ukuran 5 gram sebesar Rp2.960.000 dengan harga per gram Rp592.000. Harga emas 10 gram dijual Rp5.845.000 dengan harga per gram Rp584.500. Harga emas 25 gram Rp14.475.000 dengan harga per gram Rp579.000. Harga emas 50 gram sebesar Rp28.800.000 dengan harga per gram Rp576.000.

Selanjutnya, harga emas 100 gram sebesar Rp57.425.000 dengan harga per gram Rp574.250. Untuk harga emas 250 gram mencapai Rp143.175.000, dengan harga per gram Rp572.700 dan harga emas ukuran 500 gram dihargai Rp285.975.000 dengan harga per gram Rp571.950.

Untuk harga emas Antam di Pulogadung stagnan seperti Rabu kemarin, dijual Rp611.000/gram. Dan harga emas Antam di Jakarta II tetap di level Rp621.000/gram seperti harga kemarin.

Sementara itu, harga emas dunia dibuka lebih rendah seiring kenaikan dolar karena data ekonomi AS yang kuat. Mengutip dari Reuters, Kamis (31/8/2017), harga emas turun 0,1% menjadi USD1.307,20 per ons pada pukul 00:55 GMT. Dan harga emas berjangka AS untuk pengiriman Desember turun 0,1% menjadi USD1.312,70 per ons.

Investor kembali mencerna dolar AS karena data ekonomi AS yang optimistis, usai ketegangan mengenai uji coba rudal Korea Utara. Apalagi Presiden AS Donald Trump menyerukan reformasi pajak dengan pemotongan pajak bisnis untuk lebih "pro-Amerika" sebagai cara menciptakan lapangan kerja.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6395 seconds (0.1#10.140)