Rupiah Terkapar 24 Poin, USD Memperpanjang Keuntungan dari Yen

Selasa, 19 September 2017 - 17:36 WIB
Rupiah Terkapar 24 Poin, USD Memperpanjang Keuntungan dari Yen
Rupiah Terkapar 24 Poin, USD Memperpanjang Keuntungan dari Yen
A A A
JAKARTA - Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (USD) semakin melemah pada penutupan perdagangan Selasa (19/9/2017). Mata uang NKRI di pasar spot Bloomberg ditutup jatuh 24 poin atau 0,18% ke Rp13.279 per USD, dibanding penutupan Senin di Rp13.255 per USD.

Pagi tadi, rupiah terpantau melemah 8 poin atau 0,06% ke level Rp13.263 per USD dan sepanjang Selasa ini diperdagangkan di Rp13.252-Rp13.279 per USD.

Data Yahoo Finance menunjukkan rupiah pada petang ini terpuruk 27 poin atau 0,20% ke level Rp13.275 per USD, dibanding penutupan Senin kemarin di Rp13.248 per USD. Hari ini rupiah diperdagangkan di kisaran Rp13.248-Rp13.275 per USD.

Adapun data SINDOnews yang bersumber dari Limas, rupiah pada petang ini berakhir di level Rp13.275 per USD, terdepresiasi 13 poin dari pembukaan sebesar Rp13.262 per USD.

Miskinnya sentimen positif di dalam negeri dan menjelang pertemuan The Fed pada Selasa ini waktu AS, semakin memperpanjang kenaikan dolar. USD merayap ke arah lebih tinggi terhadap yen Jepang dalam delapan minggu. Mengutip CNBC, Selasa ini, mata uang AS mengambil keuntungan 111,74 yen pada penutupan perdagangan Asia.

"Spekulasi seputar pertemuan The Fed telah mendorong dolar Amerika dan pasar mengamati pengetatan moneter lebih lanjut," ujar Felicity Emmet, ekonom senior ANZ.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1898 seconds (0.1#10.140)