IHSG Pagi Menguat Tipis 0,41 Poin Saat Bursa Asia Mixed

Rabu, 27 September 2017 - 09:37 WIB
IHSG Pagi Menguat Tipis 0,41 Poin Saat Bursa Asia Mixed
IHSG Pagi Menguat Tipis 0,41 Poin Saat Bursa Asia Mixed
A A A
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini Rabu (27/9/2017) naik 0,41 poin atau 0,007% ke 5.864,379. IHSG pagi ini dibuka menguat tipis ketika bursa utama Asia tergelincir

Seluruh sektor dalam perdagangan pagi ini didominasi di zona hijau dan minim yang terhempas di zona merah. Sektor konsumer menguat sebanyak 7,49 poin dan sektor perkebunan menguat sebanyak 3,89 poin. Sedangkan sektor pertambangan melemah sebanyak 16,51 poin dan sektor infrastruktur melemah sebanyak 0,19 poin.

Adapun nilai transaksi pada bursa Indonesia tercatat 293 juta lembar saham senilai Rp287 miliar. Sebanyak 78 saham mengalami penguatan, sebanyak 62 saham mengalami pelemahan, sebanyak 98 saham tidak mengalami perubahan, dan sebanyak 362 saham tidak mengalami perdagangan.

Sedangkan indeks Dow Jones Industrial Average turun 11,77 poin atau 0,05 persen menjadi berakhir pada 22.284,32 poin. Sementara itu, indeks S&P 500 naik tipis 0,18 poin atau 0,01 persen menjadi ditutup pada 2.496,84 poin, dan indeks komposit Nasdaq berakhir 9,57 poin atau 0,15 persen lebih tinggi di 6.380,16 poin.

Yellen mengatakan pada Selasa 26 September 2017 bahwa kasus untuk penyesuaian secara bertahap akan diperkuat dalam menghadapi ketidakpastian yang signifikan dan bahwa the Fed harus waspada untuk bergerak terlalu lambat.

"Dengan penyesuaian bertahap dalam kebijakan moneter, inflasi akan stabil di sekitar target FOMC (Komite Pasar Terbuka Federal) dua persen selama beberapa tahun ke depan, disertai dengan beberapa penguatan lebih lanjut dalam kondisi-kondisi pasar tenaga kerja," katanya

Adapun saham-saham yang bergerak dalam jajaran top gainers, antara lain saham PT Sri Rejeki Isman Tbk (SRIL) naik Rp8 atau 2,33% ke Rp352, saham PT Global Mediacom Tbk (MEDC) naik Rp30 atau 5,36% ke Rp590, dan saham PT Totalindo Eka Persada Tbk (BKSL) naik Rp40 atau 1,80% ke Rp2.260.

Sedangkan saham-saham yang berada di deretan top losers, antara lain saham PT Medco Energi International Tbk (MEDC) turun Rp35 atau 4,12% ke Rp815, saham PT Elnusa Tbk (ELSA) turun Rp12 atau 3,87% ke Rp298, dan saham PT Tambang Batubara Bukit Asam Tbk (PTBA) turun Rp450 atau 4,55% ke Rp9.450.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3560 seconds (0.1#10.140)