IHSG Diproyeksi Bergerak Tertekan, Simak 6 Saham Ini

Kamis, 19 Oktober 2017 - 08:06 WIB
IHSG Diproyeksi Bergerak Tertekan, Simak 6 Saham Ini
IHSG Diproyeksi Bergerak Tertekan, Simak 6 Saham Ini
A A A
JAKARTA - Analis Reliance Securities Lanjar Nafi memperkirakan Indeks Harga Sahama Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini akan bergerak cenderung tertekan dengan range pada level 5900-5935.

Menurutnya, IHSG memantul pada level upper bollinger bands memberi indikasi pergerakan IHSG cenderung bearish jangka pendek kembali akan menguji level MA20 bahkan hingga MA50.

"Indikator stochastic dead-cross pada level osilator jenuh beli dengan potensi tertekan yang cukup tinggi," kata dia di Jakarta, Kamis (19/10/2017).

Sementara, kemarin IHSG ditutup melemah 0,31% atau 18,13 poin ke level 5.929,20 setelah terus tertekan sejak awal sesi perdagangan. Sektor aneka industri anjlok 2,11% kembali menjadi penekan dengan saham ASII melemah 2,42% diiringi sektor infrastruktur yang menurun 1,46% yang dipimpin pelemahan saham EXCL berkurang 3,68% dan TLKM melemah 2,27%.

Aksi jual investor asing pun semakin meningkat pada perdagangan terakhir tercatat Rp1,16 triliun dengan saham TLKM menjadi yang terbesar mengalami aksi jual investor asing hingga Rp1,02 triliun.

Pihaknya merekomendasikan beberapa saham yang perlu untuk dicermati, di antaranya PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF), PT PP London Sumatra Indonesia Tbk (LSIP), PT Summarecon Agung Tbk (SMRA), PT telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM), PT Semen Baturaja Tbk (SMBR), dan PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI).
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6341 seconds (0.1#10.140)