Satu Klub di Hoffenheim, Pemain Timnas Jerman U-17 Enggak Kenal Amar Brkic

Senin, 13 November 2023 - 17:01 WIB
loading...
Satu Klub di Hoffenheim, Pemain Timnas Jerman U-17 Enggak Kenal Amar Brkic
Max Moerstedt menjadi salah satu andalan Der Panzer muda di Piala Dunia U-17 2023. Predator berbahaya Der Panzer itu saat ini membela klub Hoffenheim / Foto: LOC Piala Dunia U-17
A A A
BANDUNG - Max Moerstedt menjadi salah satu andalan Timnas Jerman U-17 muda di Piala Dunia U-17 2023 . Predator berbahaya Der Panzer itu saat ini membela klub Hoffenheim .

Berbicara soal Hoffenheim, Moerstedt sepertinya tidak asing dengan nama Amar Brkic yang merupakan penggawa Timnas Indonesia U-17. Mereka adalah rekan satu klub yang sama-sama berkiprah untuk Hoffenheim.

Meski begitu, kondisi Moerstedt dan Amar berbeda di Hoffenheim. Moerstedt kini sudah membela skuad Hoffenheim U-19, sedangkan Amar berada di skuad Hoffenheim U-17.



Karena itu, jika ditanya soal sosok Amar, Moerstedt tidak terlalu mengenalnya. Namun begitu, ia mengetahui rekan satu klubnya itu juga ada di ajang Piala Dunia U-17 2023 untuk membela Timnas Indonesia U-17.

"Amar! ya, saya tahu Amar, tapi saya tidak terlalu mengenalnya. Tapi saya tahu dia ada di sini juga," ucap Moerstedt.

"Ya dia satu tahun lebih muda. Kami tidak bermain di tim yang sama (di Hoffenheim) tapi saya tahu dia adalah orang yang baik," tambah pemain berusia 17 tahun itu.



Andai ada kesempatan, Moerstedt sendiri sangat antusias bertemu Amar di Piala Dunia U-17 2023. Ia ingin lebih banyak mengenal Amar juga tentang Indonesia. Namun, itu berarti dia juga berharap Timnas Jerman U-17 bisa menghadapi Timnas Indonesia U-17 di ajang dua tahunan tersebut.

"Saya belum (banyak bertanya tentang Indonesia ke Amar). Jika kita bermain melawan Indonesia, mungkin saya akan bertanya," ucap Moerstedt.

Sementara itu, Moerstedt dkk tampil gemilang di matchday pertama Grup F Piala Dunia U-17 2023. Jerman sukses membungkam Meksiko dengan skor 3-1.

(yov)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3192 seconds (0.1#10.140)