Sri Mulyani: Belum Ada Permintaan Kenaikan Harga BBM dari Pertamina

Senin, 04 Desember 2017 - 17:43 WIB
Sri Mulyani: Belum Ada Permintaan Kenaikan Harga BBM dari Pertamina
Sri Mulyani: Belum Ada Permintaan Kenaikan Harga BBM dari Pertamina
A A A
JAKARTA - PT Pertamina (Persero) meminta pemerintah untuk segera melakukan penyesuaian terhadap harga bahan bakar minyak (BBM) penugasan jenis premium dan solar. Hal ini seiring dengan harga minyak dunia yang terus mengalami kenaikan, sementara harga BBM di dalam negeri stagnan.

Menanggapi hal itu, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengaku hingga saat ini belum menerima surat permintaan dari Pertamina ikhwal penyesuaian harga BBM tersebut. Perseroan sejauh ini tidak mengajukan surat apapun kepada bendahara negara ini.

"Ya nanti saya akan terima kalau sudah menerima suratnya pertamina, nanti saya bacakan," katanya saat ditemui di Hotel Borobudur, Jakarta, Senin (4/12/2017).

Jika memang nantinya BUMN energi tersebut mengajukan keberatan atas harga BBM yang berlaku saat ini, kata Sri Mulyani, maka pihaknya akan berkoordinasi dengan Menteri BUMN Rini Soemarno dan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan untuk menemukan jalan keluar.

"Ya nanti kami akan lihat kalau itu adalah permintaaan pertamina saya akan lihatlah, suratnya sudah sampai di saya, fakta-fakta yang mendukungnya, kemudian tentu kita konsultasi dengan menteri energi dan BUMN," tandasnya.
(fjo)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3867 seconds (0.1#10.140)