Inovasi JNE Turut Berperan Mendorong Perekonomian Lokal

Senin, 25 Juni 2018 - 23:39 WIB
Inovasi JNE Turut Berperan Mendorong Perekonomian Lokal
Inovasi JNE Turut Berperan Mendorong Perekonomian Lokal
A A A
JAKARTA - Era digital dan pertumbuhan e-commerce yang pesat menjadi pintu masuk bagi penyelenggara logistik dalam mendorong perekonomian lokal di Indonesia. Kondisi ini menjadi kesempatan emas bagi PT Jalur Nugraha Ekakurir (JNE) memaksimalkan peran penyelenggara logistik dalam mendorong perekonomian lokal.Nah, di usia ke-27 tahun berkiprah di dunia logistik di Indonesia, JNE semakin menjadi pilihan terbaik para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dalam memajukan usahanya, terutama dalam pengiriman ekspres dan logistik.

Salah satu pelaku UMKM yang setia memakai jasa JNE adalah Indah, ibu rumah tangga yang berwirausaha pakaian dan perlengkapan alat rumah tangga. Semakin banyaknya permintaan barang dari pemesan membuat pelaku UMKM Berkah Hijrah Shop ini menjadi tenang dengan kehadiran JNE.

’’JNE Express menjadi andalan saya ketika mengirim orderan ke berbagai daerah di Indonesia. Selama ini JNE Express memuaskan sehingga saya memercayakan pengiriman paket apa pun melalui JNE,’’kata Indah.

Selain melakukan pengiriman barang, Indah juga menerima paket dari koleganya yang mengirim melalui JNE Express. Setiap menerima paket yang diterimanya dari kolega bisnisnya melalui JNE Express dalam kondisi baik.’’Pengemasannya bagus dan tepat waktu sehingga usaha saya semakin berkembang,’’ujarnya.

Tidak mengherankan jika JNE menjadi pilihan masyarakat pelaku UMKM dalam urusan pengiriman ekspres dan logistik. Perusahaan yang dipimpin oleh Presiden Direktur Mohammad Feriadi ini paling ekspansif dibandingkan perusahaan ekspedisi lainnya. JNE terus memperluas jaringannya ke seluruh kota besar di Indonesia yang saat ini mencpai 6.000 lokasi lebih.

Era digital juga diantisipasi JNE dengan melakukan inovasi dan kolaborasi untuk menghadapi tantangan persaingan. Kini, lebih dari 150 lokasi JNE terkoneksi online dengan mengandalkan sistem dan akses informasi yang efektif bagi pelanggan setianya dalam mengetahui status pengiriman paket atau dokumen. Salah satu inovasi JNE adalah JNE Loyality Card (JLC), basis data pelanggan. Dari JLC akan diketahui kebiasaan pelanggan dalam mengirimkan barang sekaligus bagaimana melayani sesuai kebutuhan.

JNE pun giat menjalin kolaborasi dengan e-commerce maupun marketplace dalam peran penyelenggara logistik dalam mendorong perekonomian lokal termasuk UMKM di Tanah Air. Pada JNE menjalin kerja sama dengan Tokopedia untuk pembayaran JNE-Tokopedia Payment. Tagline JNE, Connecting Happiness menjadi senjata dalam memberikan pelayanaan terbaik bagi pelanggannya. JNE tidak hanya menawarkan kecepatan, ketepatan, dan keamanan bagi setiap kirimaan konsumen tapi memberikan nilai tambah yang memudahkan pelanggan.’’Kebahagiaan pelanggan adalah prioritas kami,’’tutur Feriadi.

Selain itu, JNE juga menggandeng Traveloka, platform online booking untuk perjalanan dan gaya hidup. JNE dan Traveloka turut memeriahkan Piala Dunia FIFA 2018 melalui promo Pesta Poin Traveloka. Pengguna Traveloka dapat mudah mendapatkan souvenir eksklusif World Cup 2018 yang dikirimkan melalui JNE. Selain itu, JNE juga menggandeng PT Prakasa Trada Solusi meluncurkan Friendly Logistic untuk menekan rantai distribusi yang cenderung mahal. Program ini memudahkan pelaku UMKM dalam bertransaksi secara digital. ’’Terobosan ini menjadi solusi atau end to end solutions bagi UMKM lokal,’’ujarnya.

JNE tidak hanya giat melakukan inovasi dan kolaborasi, tapi juga memberikan workshop atau pelatihan bagi pelaku UMKM dengan memanfaatkan teknologi. Salah satunya, JNE Ngajak online di 18 kota di Indonesia. ’’Semoga layanan dari JNE bisa mendukung perkembangan UKM di Indonesia dan memberikan kontribusi bagi kemajuan perekonomian di Indonesia,’’harap Feriadi.

Bukti jika JNE memuaskan pelanggan terlihat dari diterimanya penghargaan Franchise Top of Mind 2017 kategori bisnis Couerier Service dalam Franchise Brand Awareness Survey oleh Asosiasi Franchise Indonesia (AFI) dan Majalah Franchise pada Januari 2018. JNE meraih nilai tertinggi dalam hal popularitaas konsumen dan investor dan menjadi merek yang direkomendasikan orang lain.

Selain itu, JNE ditahbiskan sebagai Indonesian Top Digital Public Relation Award (ITDPA) 2018 kategori Bisnis Courier Service oleh perusahaan riset Tras N Co dalam Indonesia Digital Knowledge Marketing Forum (IDMF) di Jakarta. Ke depan, Feriadi berharap JNE bisa menjaga amanah dari pelanggan yang bertahun-tahun memercayakan pengiriman ekspres dan logistik. Harapannya, kata Feriadi, JNE turut berkontribusi maksimal peran penyelenggara logistik dalam mendorong perekonomian lokal serta andil dalam meningkatkan perekonomian di Indonesia.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5974 seconds (0.1#10.140)