Ketidakpastian Harga BBM Premium Pengaruhi Pelaku Bisnis

Kamis, 18 Oktober 2018 - 16:27 WIB
Ketidakpastian Harga BBM Premium Pengaruhi Pelaku Bisnis
Ketidakpastian Harga BBM Premium Pengaruhi Pelaku Bisnis
A A A
JAKARTA - Ketidakpastian harga bahan bakar minyak (BBM) jenis premium dinilai akan mempengaruhi pelaku bisnis. Sebab, kepastian regulasi dibutuhkan untuk menjalankan usaha.

Direktur Institute for Development of Economics and Finance (Indef) Enny Sri Hartati mengatakan, sinyal kenaikan harga premium yang ditunda ini menjadi catatan penting pelaku ekonomi di Indonesia.

"Terutama pelaku bisnis karena salah satu pertimbangan kepastian regulasi. Kalau seperti itu artinya mereka masih menangkap adanya ketidakpastian hukum, sehingga jadi poin catatan tebal pemerintah," ujarnya di Jakarta, Kamis (18/10/2018).

Enny mengatakan, proses pengambilan kebijakan yang diumumkan dan setelah waktu setengah jam dianulir itu proses kebijakan publikasi terburuk.

"Saya tidak tahu apa di negara lain begitu juga. Beberapa kali kebijakan publik kita serampangan karena tidak sekedar diumumkan, tapi dibatalkan," katanya.

Menurut Enny, ini menunjukkan tiap kebijakan publik oleh pemerintah tidak melalui perencanaan matang, serta koordinasi optimal dan kalkulasi komprehensif.

"Jadi harga BBM tidak tahun politik saja, isu sangat seksi, politis, tiap ada wacana kenaikan pasti ribut. Harga minyak Indonesia paling lucu, harga minyak dunia turun kita ribut penerimaan negara tekor, tapi begitu harga minyak dunia naik makin ribut lagi," pungkasnya.
(fjo)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7957 seconds (0.1#10.140)