Sri Mulyani Ajak Pegawai Kemenkeu Jelaskan Keuangan Negara di Sosmed

Selasa, 23 Oktober 2018 - 19:36 WIB
Sri Mulyani Ajak Pegawai Kemenkeu Jelaskan Keuangan Negara di Sosmed
Sri Mulyani Ajak Pegawai Kemenkeu Jelaskan Keuangan Negara di Sosmed
A A A
JAKARTA - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati mengajak, seluruh pegawai di bawah naungan Kementerian Keuangan (Kemenkeu) untuk menjelaskan Pengelolaan Keuangan Negara kepada masyarakat melalui media sosial. Menurutnya pegawai Kemenkeu sebagai bagian dari pengelola keuangan negara harus memiliki kebanggaan dan ikut menyebarluaskan di media sosial bagaimana kebijakan keuangan negara tersebut dilakukan.

“Saya harap Anda semua yang bermedia sosial bangga, bukan bagian orang yang tidak bangga, karena kalau Anda tidak yakin dengan pekerjaan Anda bagaimana meyakinkan seluruh masyarakat Indonesia pentingnya keuangan negara itu?,” ujar Menkeu Sri Mulyani di Jakarta,Selasa (23/10/2018).

Lebih lanjut Ia menegaskan, bahwa Keuangan Negara adalah uang rakyat yang harus dikelola dengan baik dan transparan. Oleh karena itu, terang mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia itu pegawai Kemenkeu harus bisa menjelaskan bagaimana Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) dikelola diantaranya melalui media sosial.

“Berapa penerimaan kita dari pajak, bea cukai, PNBP. Berapa belanja kita keluarkan untuk gaji, belanja barang, serta berapa transfer ke daerah, pembiayaan. Kita sampaikan dengan transparan, profesional, dan sungguh-sungguh. Itu bagian dari transparansi dan akuntabilitas publik,” jelasnya.

Oleh karena itu, Menkeu mengimbau para pegawai untuk terus meningkatkan pengetahuannya di bidang Keuangan Negara untuk kemudian memanfaatkan perkembangan tekonologi dan media sosial dalam mempublikasikannya kepada masyarakat.

Menkeu juga berharap terutama kepada para generasi milenial yang memiliki kreatifitas untuk memahami substansi dan terus memperbaiki cara berkomunikasi. “Jadi teknologi dan media sosial memberikan kesempatan untuk kita bertransformasi menjadi pemerintahan yang lebih transparan dan akuntabel,” pungkasnya.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6199 seconds (0.1#10.140)