Arus Mudik Lebaran, Kemenhub Fokus Tingkatkan Keselamatan

Jum'at, 22 Maret 2019 - 05:11 WIB
Arus Mudik Lebaran, Kemenhub Fokus Tingkatkan Keselamatan
Arus Mudik Lebaran, Kemenhub Fokus Tingkatkan Keselamatan
A A A
JAKARTA - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) siap menghadapi musim mudik Lebaran yang akan berlangsung beberapa bulan lagi. Hari Raya Lebaran akan berlangsung tanggal 5 dan 6 Juni 2019 mendatang.

Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan, Budi Setyadi, mengatakan pada tahun ini pemerintah akan berfokus pada peningkatan keselamatan pemudik, hal ini demi mensukseskan arus mudik Lebaran 2019.

"Prioritas utama kita seperti yang telah disampaikan adalah keselamatan. Bila sebelumnya adalah masalah kemacetan, maka tahun ini adalah aspek keselamatan yang diutamakan. Tapi kita tidak mengabaikan masalah kemacetan," ujar Budi di Jakarta, Kamis (21/3/2019).

Untuk itu, Kemenhub akan melakukan koordinasi dengan Korlantas Polri untuk membangun dan mengatur kelancaran lalu lintas di lapangan. "Kita sudah melakukan beberapa rapat koordinasi dengan Korlantas Polri. Jadi kita utamakan keselamatan dan kemudian aspek kelancaran," jelasnya.

Aspek keselamatan ini meliputi keselamatan di jalan, air, dan penyebrangan. Untuk di jalan, baik tol dan jalan nasional, pemerintah akan melakukan koordinasi dengan Korlantas Polri untuk pengaturan lalu lintas.

"Kita juga akan meningkatkan mudik gratis (pada tahun ini), seperti sisi penyeberangan. Dan kami akan memberi perhatian penuh, terutama pada penyeberangan danau dan sungai. Kami tidak ingin terulang kecelakaan seperti pada kapal penyeberangan Sinar Bangun di Danau Toba. Kita enggak mau kecolongan," jelasnya.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9864 seconds (0.1#10.140)