Poempida Hidayatulloh Ajak Mahasiswa Ciptakan Inovasi dan Solutif di Era Digital

Minggu, 15 September 2019 - 18:35 WIB
Poempida Hidayatulloh Ajak Mahasiswa Ciptakan Inovasi dan Solutif di Era Digital
Poempida Hidayatulloh Ajak Mahasiswa Ciptakan Inovasi dan Solutif di Era Digital
A A A
MAKASSAR - Dewan Pengawas BPJS Ketenegakerjaan, DR. Poempida Hidayatulloh, B.Eng, PhD berpandangan, bahwa perkembangan teknologi semata-mata tidak menghilangkan kesempatan mahasiswa terjun ke dunia kerja. Pasalnya, masih banyaknya potensi lain yang melahirkan peluang baru.

Menurut Poempida, mahasiswa harus memiliki inovasi dan solutif terhadap permasalahan ini. “Mahasiswa sebagai generasi penerus bangsa harus memiliki inovasi dan solutif atau menciptakan inovasi dan solutif dalam menghadapi era digital,” katanya saat memberikan kuliah umum bertajuk ‘Peluang dan Tantangan Mahasiswa di Era Digital’ di Auditorium Al-Jibran, Universitas Muslim Indonesia (UMI) Makassar.

Berbicara di hadapan 700an mahasiswa, Poempida mengatakan, era modern sekarang ini teknologi semakin berkembang pesat. Saat ini di Jepang sendiri telah meluncurkan program Society 5.0. Lalu apa itu Society 5.0?

Menurut anggota Komisi IX DPR RI periode 2010-2014 ini, Society 5.0 atau Masyarakat 5.0 adalah konsep teknologi masyarakat yang berpusat pada manusia dan berkolaborasi dengan teknologi (AI dan IoT) untuk menyelesaikan masalah sosial yang terintegrasi pada ruang dunia maya dan nyata.

“Jadi, pada dasarnya Society 5.0 merupakan era baru dalam kehidupan bermasyarakat yang sudah terintegrasi dengan sistem teknologi berupa IoT(Internet Of Things) dan AI (Kecerdasan buatan) yang dapat memproses big data dan menganalisa data tersebut,” terangnya.

Poempida mencontohkan di bidang pengiriman. Bayangkan, jika Anda belanja online di internet, berapa hari Anda harus menunggu untuk mendapatkan pesanan online ? atau apakah kurir bisa sampai dengan cepat rumah anda dengan cepat apabila rumah anda berada jauh dari pusat kota? ataupun rumah anda sulit dijangkau karena berada pada pegunungan?

Dengan teknologi Society 5.0, sambung dia, memungkinkan barang yang anda pesan secara online bisa sampai dengan cepat dan tepat sasaran, dengan bantuan teknologi AI dan IoT, sistem AI mengontrol Drone untuk mengirimkan pesanan anda sampai pada tujuan dengan cepat dan tepat. “Hal-hal seperti inilah yang harus mulai dipikirkan dan ditanamkan kepada generasi muda Indonesia,” kata ketua dewan pakar Ikatan Program Alumni Habibie (IaBIE) ini.

Pada kesempatan itu, kepala kantor BPJS Ketenagakerjaan cabang Makassar, Dodit Isdiyono juga menggelar sosialisasi program BPJS Ketenagakerjaan. Dodit mengatakan, aktivitas kita sehari-hari, apalagi aktivitas pekerjaan alangkah baiknya jika memiliki perlindungan Jaminan sosial antara lain Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK), Jaminan Kematian JKM, Jaminan Hari Tua (JHT) dan Jaminan Pensiun (JP). "Agar kita semua merasa tenang dalam melakukan aktivitas tersebut," imbuhnya.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5030 seconds (0.1#10.140)