Ini Kesan yang Ditinggalkan Ciputra bagi Erick Thohir dan Sri Mulyani

Rabu, 27 November 2019 - 15:25 WIB
Ini Kesan yang Ditinggalkan Ciputra bagi Erick Thohir dan Sri Mulyani
Ini Kesan yang Ditinggalkan Ciputra bagi Erick Thohir dan Sri Mulyani
A A A
JAKARTA - Berita meninggalnya tokoh properti sekaligus pengusaha Ir Ciputra dini hari tadi mengagetkan banyak orang. Di luar itu, mendiang begawan properti tersebut juga meninggalkan kesan mendalam bagi sejumlah tokoh nasional.

Salah satunya adalah Menteri BUMN Erick Thohir yang menyebut Ciputra sebagai tokoh yang turut membangun fondasi dunia properti di Indonesia. "Saya turut berduka cita atas berpulangnya Pak Ci, tokoh Properti Indonesia yang telah menghasilkan sejumlah karya bagi dunia properti,” ujarnya di Jakarta, Rabu (27/11/2019).

Karya besar Ciputra, kenangnya, antara lain membangun proyek reklamasi skala jumbo bertajuk Taman Impian Jaya Ancol pada tahun 1966. Menurutnya wajar jika Ciputra dulu dianugerahi Satya Lencana Pembangunan.

"Semoga amal ibadah Pak Ci dilipatgandakan Yang Maha Kuasa, dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kesabaran," tutur Erick mendoakan.

Di tempat lain, Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani pun menyatakan rasa kehilangannya. Mantan direktur pelaksana Bank Dunia ini mengatakan Ciputra merupakan sosok yang banyak menyumbangkan karya bagi Indonesia.

"Kalau buat saya pribadi karya-karya yang ketika membangun pemukiman selalu dengan satu visi, tidak hanya sekadar profit tapi juga komit terhadap lingkungan, detail, saya lihat itu di beberapa tempat," ujar Sri Mulyani di Universitas Indonesia, hari ini.

Dia menambahkan, kecintaan mendiang Ciputra kepada seni juga menghasilkan suatu ekosistem yang penuh dalam karyanya. Sri Mulyani juga mengaku sangat mengagumi pola bisnis yang diterapkan Ciputra.

"Saya rasa kita kehilangan tokoh yang memiliki pemikiran mengenai bagaimana mereka bisa create bisnis tapi pada saat yang sama juga memanusiawikan ciptaannya itu," jelasnya.

Di bagian lain, Corporate Communication PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk Rika Lestari mengatakan bahwa Chairman dan Founder Ciputra Group itu rencananya akan dibawa ke Jakarta untuk dimakamkan. Jadwal pasti pemakaman menurutnya akan diberitahukan lebih lanjut setelah tibanya jenazah ke Tanah Air. "Jadwal pemakaman akan diberitahukan lebih lanjut setelah jenazah tiba di Jakarta," ungkapnya dalam keterangan tertulis.
(fjo)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4466 seconds (0.1#10.140)