Antara AS, China dan Hong Kong, Rupiah Jatuh ke Rp14.125

Senin, 02 Desember 2019 - 17:52 WIB
Antara AS, China dan Hong Kong, Rupiah Jatuh ke Rp14.125
Antara AS, China dan Hong Kong, Rupiah Jatuh ke Rp14.125
A A A
JAKARTA - Kurs rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (USD) pada Senin (2/12/2019), ditutup melanjutkan pelemahan. Data Bloomberg mencatat rupiah lemas 17 poin atau 0,12% ke level Rp14.125 per USD, dibanding penutupan Jumat pekan lalu di Rp14.108 per USD. Sepanjang Senin ini, rupiah bergerak di Rp14.120-Rp14.131 per USD.

Data Yahoo Finance mencatat rupiah pada Senin petang ini, terpapar 20 poin atau 0,14% ke level Rp14.120 per USD, berbanding level Rp14.100 per USD pada Jumat pekan lalu. Hari ini, rupiah diperdagangkan di Rp14.100-Rp14.130 per USD.

Pelemahan rupiah disebabkan oleh ketidakpastian antara Amerika Serikat dan China. Prospek negosiasi dagang kedua negara ekonomi dunia tersebut semakin runyam akibat krisis politik di Hong Kong. Washington meneken undang-undang yang mendukung Hong Kong.

Menanggapi sikap AS, juru bicara Kementerian Luar Negeri China menyatakan negaranya akan mengambil "langkah balasan yang kuat" terhadap Negeri Abang Sam.

Kondisi tersebut membuat ketidakpastian global semakin bertambah, sehingga investor memilih aset safe haven, yang berdampak terhadap mata uang rupiah.

Melansir dari CNBC, Senin (2/12), indeks USD yang melacak greenback terhadap enam mata uang utama berada di level 98,316, setelah naik ke level di atas 98,4 di akhir pekan lalu.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8546 seconds (0.1#10.140)