Dongkrak Porsi Kredit UMKM, Pemerintah Perlebar Plafon Pinjaman

Senin, 05 April 2021 - 13:47 WIB
loading...
Dongkrak Porsi Kredit UMKM, Pemerintah Perlebar Plafon Pinjaman
Ilustrasi UMKM. Foto/Dok SINDOphoto/Muchtamir Zaide
A A A
JAKARTA - Menteri Koordinator (Menko) bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan bahwa Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta agar porsi kredit UMKM ditingkatkan menjadi 30% pada tahun 2024.

Dia mengatakan, untuk menggenjot porsi kredit ini, presiden meminta agar ada pelebaran plafon pinjaman pada kredit UMKM. Salah satunya kredit yang diperlebar plafon pinjamannya adalah adalah pada kredit usaha rakyat (KUR) tanpa jaminan.

“Arahan bapak presiden terkait dengan KUR yang tanpa jaminan yang selama ini angkanya di bawah Rp.50 juta, ini untuk ditingkatkan plafon menjadi Rp.100 juta. Jadi sekali lagi bahwa yg tanpa jaminan dari Rp50 juta dinaikkan menjadi Rp.100 juta,” katanya saat konferensi pers di Kantor Presiden, Senin (5/4/2021).



Kemudian plafon lainnya yang diperlebar adalah untuk kredit bagi UMKM yang besarannya antara Rp500 juta sampai Rp.10 miliar. “KUR yang besarannya antara Rp.500 juta sampai Rp.10 miliar, ini arahan bapak presiden ditingkatkan dari Rp.500 juta menjadi Rp.20 miliar,” ujarnya. “Nah ini perubahan-perubahan yang diharapkan untuk segera dapat dilaporkan kepada bapak presiden,” lanjutnya.

Pada kesempatan tersebut Airlangga menyebutkan bahwa selama ini porsi kredit bagi UMKM ada di kisaran 20%. Menurut dia, presiden ingin agar ada lompatan besar bagi UMKM.



“Selama ini pendanaan UMKM kita berada di level di 18 sampai 20% dari total kredit. Di mana bapak presiden meminta bahwa diberikan tantangan yang lebih besar agar ada peningkatan secara lompatan,” ungkapnya.
(ind)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1264 seconds (0.1#10.140)