Kimia Farma Kena Rombak Erick Thohir, Ini Jajaran Komisaris dan Direksi Baru

Jum'at, 30 April 2021 - 11:48 WIB
loading...
Kimia Farma Kena Rombak Erick Thohir, Ini Jajaran Komisaris dan Direksi Baru
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir merombak susunan dewan direksi dan komisaris PT Kimia Farma Tbk (KAEF). Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir merombak susunan dewan direksi dan komisaris PT Kimia Farma Tbk (KAEF) . Pemegang saham menyepakati mengangkat Abdul Kadir sebagai Komisaris Utama dan Verdi Budidarmo sebagai Direktur Utama.



Keputusan tersebut ditetapkan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPS) yang digelar pada Rabu, 28 April 2021 kemarin. Dalam keputusannya, pemegang saham juga menyepakati penangkatan Kamelia Faisal sebagai Komisaris Independen, Dwi Ary Purnomo sebagai Komisaris, dan Lina Sari sebagai Direktur Keuangan dan Manajemen Resiko.



Sebaliknya, memberhentikan dengan hormat Alexander K. Ginting sebagai Komisaris Utama, Nurrachman sebagai Komisaris Independen, Chrisma Aryani Albandjar sebagai Komisaris dan Pardiman sebagai Direktur Keuangan, terhitung sejak ditutupnya RUPST.

"RUPST juga memutuskan mengubah nomenklatur direksi PT Kimia Farma Tbk yaitu Direktur Keuangan menjadi Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko," tulis dokumen hasil RUPS dikutip, Jumat (30/4/2021).

Adapun susunan dewan komisaris dan direksi Kimia Farma:

Dewan Komisaris

Komisaris Utama : Abdul Kadir

Komisaris : Dwi Ary Purnomo
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1151 seconds (0.1#10.140)