Mobil Camry pejabat SKSP Migas bakal diganti Kijang

Selasa, 20 November 2012 - 09:40 WIB
Mobil Camry pejabat SKSP Migas bakal diganti Kijang
Mobil Camry pejabat SKSP Migas bakal diganti Kijang
A A A
Sindonews.com - BP Migas yang baru saja dibubarkan oleh Mahkamah Konstitusi (MK) selama ini dikenal boros dan tidak efisien. Inefisiensi BP Migas pun diakui juga oleh Menteri ESDM Jero Wacik.

Kini, pasca pembubaran BP Migas, Satuan Kerja Sementara Pengelola Minyak dan Gas Bumi (SKSP Migas) di bawah kepemimpinan Jero Wacik dibentuk guna menggantikan badan itu. Dalam rangka melakukan penghematan, Jero berikrar akan mengganti mobil-mobil dinas para eks pejabat BP Migas yang sekarang duduk sebagai pejabat SKSP Migas.

"Mobil pejabat yang tadinya Camry, mau saya ubah jadi Kijang," ujar Jero Wacik dalam pertemuannya dengan para KKKS di Hotel Dharmawangsa, Jakarta, Senin (19/11/2012) malam.

Semua pihak diminta Jero untuk mendukung segala usaha penghematan yang dilakukan SKSP Migas agar tidak boros seperti BP Migas. "BP Migas yang kemarin dicap boros, tolong bantu kami agar tidak boros. BP Migas tidak efisien, tolong bantu agar efisien, bantulah menekan cost, ini kerja bersama," tukas dia.

Bila para pejabat SKSP Migas ingin menggunakan mobil yang lebih bagus, kata Jero, mereka bisa meminjam mobil pribadi miliknya. "Kalau sekali-sekali mau pakai mobil bagus, pinjam saja mobil saya," pungkasnya.
(gpr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.4251 seconds (0.1#10.140)