Di Depok, jengkol dibanderol Rp70 ribu/kg

Rabu, 05 Juni 2013 - 14:28 WIB
Di Depok, jengkol dibanderol Rp70 ribu/kg
Di Depok, jengkol dibanderol Rp70 ribu/kg
A A A
Sindonews.com - Kenaikan harga jengkol semakin dikeluhkan oleh para pedagang dan konsumen. Di Depok, harga jengkol bahkan melebihi harga ayam potong.

Harga jengkol di Pasar Kemirimuka dan Pasar Depok Jaya mencapai Rp70 ribu per kilogram (kg). Bahkan hanya satu pedagang yang menjual jengkol di sana.

"Saya hanya pedagang satu-satunya yang masih menjual jengkol, karena enggak kuat dengan harganya mahal banget," tutur pedagang jengkol di Pasar Depok Jaya, Marsinah, Rabu (05/06/2013).

Marsinah menambahkan, kenaikan harga jengkol sudah berlangsung selama dua minggu. Dia biasanya menjual 10 kg per hari, namun sejak naiknya harga jengkol, 3 kg jengkol yang dia jual tak laku-laku.

"Enggak ada barangnya sudah dua minggu. Sekilo Rp70 ribu, sebelumnya, Rp40 ribu dua minggu lalu. 10 kilo biasanya bisa habis, tapi tiga kilo saja sudah dua hari enggak habis-habis," tuturnya.

Marsinah menduga saat ini mungkin belum musim panen jengkol. Dia juga meyakini bahwa kenaikan harga jengkol bukan karena menjelang kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM).

"Panennya mungkin yang enggak ada. Kalau jengkol mah bukan karena BBM. Karena harga bawang merah dan putih juga masih tinggi Rp 35 ribu," tutupnya.
(gpr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2939 seconds (0.1#10.140)