Changi-Odebrecht kelola bandara Galeao Brasil USD8,3 M

Sabtu, 23 November 2013 - 17:40 WIB
Changi-Odebrecht kelola bandara Galeao Brasil USD8,3 M
Changi-Odebrecht kelola bandara Galeao Brasil USD8,3 M
A A A
Sindonews.com - Brasil dilaporkan telah sepakat melepas bandara tersibuk kedua untuk dikelola Changi Airport Group dan Oderbrecht SA. Langkah ini sebagai bagian dari program Presiden Dilma Rousseff untuk memodernisasi infrastruktur dan menopang kepercayaan investor.

Changi dan mitranya menawarkan 19 miliar reais (USD8,3 miliar) untuk menjalankan Bandara Galeao di Rio de Janeiro, yang akan menjadi pintu masuk tuan rumah Piala Dunia 2014 dan Olimpiade 2016, selama 25 tahun.

Dilansir dari Bloomberg, Sabtu (23/11/2013), dalam keterangan tertulisnya Bandara International Changi mengatakan, kontrak tersebut diperkirakan akan ditandatangani pada Maret tahun depan.

"Pasar penerbangan Amerika Latin menyajikan banyak peluang pertumbuhan. Kami harus segra fokus pada perluasan bandara Galeo," ujar CEO Changi Airport Group Singapura, Lee Seow Hiang.

Tahap pertama ekspansi lapangan udara mencakup pembangunan tambahan 26 airbridges dan tempat parkir pada April 2016. Bandara ini akan mampu menangani lebih dari 60 juta penumpang per tahun pada akhir masa konsesi.

Sistem transportasi udara di Singapura berada di peringkat pertama untuk kualitas dari Forum Ekonomi Dunia, dalam Laporan Daya Saing Global terbaru, berdasarkan hasil survei terhadap lebih dari 13.000 pemimpin bisnis. Sistem Brasil sebaliknya berada di peringkat 123 dari 148 bandara yang terdaftar.

Changi akan membangun terminal keempat untuk meningkatkan kapasitasnya menjadi 82 juta penumpang per tahun pada 2017. Lapangan udara ini sebagai tersibuk ke-13 dalam delapan bulan pertama 2013, menurut Airports Council International di Montreal.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7678 seconds (0.1#10.140)